JABAR EKSPRES – Spesifikasi gahar dengan layar super luas tanpa ada gangguannya poni atau notch pada layar smartphone kalian. Ini dia ZTE Nubia Z50 Ultra. Pihak ZTE mengumumkan ponsel mereka dengan series Z. Namun apakah ponsel ini akan masuk ke pasar Indonesia atau tidak. Tetapi kalian dapat membeli secara resmi di pasar china.
Melansir dari berbagai sumber berikut spesifikasi Nubia Z50 Ultra:
Chipset atau SoC pada smartphone ini menggunakan chipset terbaru dari qualcomm yaitu snapdragon 8 gen 2 (4 nm). Mengetahui hal tersebut ponsel ini dapat memainkan berbagai game yang ada di playstore saat ini. Namun dengan catatan setiap brand ataupun merk akan melakukan limitasi pada sebuah smartphone agar ponsel tidak kepanasan atau overheat saat menggunakan smartphone.
Untuk kombinasi ram dan storage ponsel ini terdapat empat kombinasi seperti 8/256 gb, 12/256 gb, 12/512 gb, dan hingga 16/1 tb. Jadi semakin tinggi storage kalian pun dapat menampung lebih banyak lagi data-data yang kalian simpan. Mengingat ponsel ini tidak dapat menambah sd card karna tidak mempunyai slot micro sd card. Melainkan SIM Tray hanya dapat menampung dua buah nano SIM card.
Dimensi smartphone ini sekitar 169.9 x 76.3 x 8.3 mm dengan berat sekitar 228 gram. Port charging sudah menggunakan type c 3.1 jika fitur fingerprint scanner sudah terdapat di layar smartphone. Baterai berkapasitar 5000 mAh.
Beralih pada bagian layar. Ponsel ini mempunyai ukuran layar 6.8 inches dengan panel yang menggunakan AMOLED beresolusi 1116 x 2480 pixels dan rasio 20:9. Dengan tidak adanya tonjolan punch hole ataupun poni membuat layar terlihat bersih dan luas.
Maksimal brightness mencapai hingga 1500 nit. Tentu dengan dukungan HDR10+. Namun sayang ponsel ini tidak mempunyai jack 3.5mm dengan begitu ZTE memberikan sebuah stereo speakers. Konektivitas smartphone ini sudah mendukung 5G, Blueetooth ver 5.3, hadir fitur NFC.
Kamera depan yang terdapat pada layar Nubia Z50 Ultra menggunakan single camera selfie beresolusi 16 MP f/2.0 perekaman video hingga 1080p 30 fps. Sementara di bagian belakang terdapat triple camera antaranya 64 MP f/1.6 dengan menggunakan OIS (Optical Image Stabilization), 64 MP f/3.3 periscope telephoto dengan bantuan OIS, dan terakhir 50 MP ultrawide sekitar 116˚.