Bantuan Dana Hingga Rp 5 Juta! Beasiswa Cipta Pelita Indonesia 2023 Sudah Dibuka

JABAR EKSPRESBeasiswa Cipta Pelita Indonesia by Talentme.id resmi dibuka, buat kamu yang sedang mencari beasiswa pendidikan perguruan tinggi cek persyaratannya disini.

Talentme.id merupakan salah satu agensi tiktok yang menyediakan layanan produksi konten tiktok, manajemen akun, dan live shopping. Agensi mereka menyedikan beasiswa untuk membantu mahasiswa dalam menuntut ilmu dan mengembangkan bakat kreatif dan inovatif untuk Indonesia.

Baca Juga: Maudy Ayunda Buka Program Beasiswa Jenjang S1! Cek Syaratnya Disini

Beasiswa Cipta Pelita Indonesia 2023 ini memberikan bantuan dana pendidikan sebesar Rp 5 Juta yang akan disalurkan langsung secara pribadi kepada para penerima.

Melansir dari laman resminya hari Jumat, 18 Agustus 2023 mahasiswa bisa melakukan pendaftaran melalui dua jalur, yakni Cipta (gratis) dan Pelita (berbayar).

Berikut Syarat Umum Beasiswa Cipta Pelita Indonesia 2023:

  1. Warga Negara Indonesia (WNI)
  2. Siswa/i aktif SMA/SMK/MA/Sederajat, dan Mahasiswa aktif maupun cuti D3/D4/S1/S2 dari semua jurusan
  3. Penerima beasiswa dari instansi swasta/pemerintah lainnya diperkenankan untuk mendaftar
  4. Memiliki visi dan motivasi yang kuat sebagai pemuda untuk mencapai cita-cita dan keinginan berkontribusi yang tinggi pada masyarakat dalam ruang lingkup kecil sampai luas
  5. Keputusan penyelenggara terkait program Beasiswa Cipta Pelita adalah mutlak dan tidak dapat diganggu gugat
  6. Maba yang sudah terdaftar di perguruan tinggi diperbolehkan untuk mendaftar

Syarat Dokumen yang Harus Dipersiapkan:

  1. Jalur Cipta
  • Scan asli Kartu Tanda Mahasiswa, Kartu Pelajar, atau bukti diterima di PTN/PTS bagi mahasiswa semester awal yang belum mendapat KTM
  • Scan asli KHS (Transkrip Nilai) atau Rapor (bagi siswa atau mahasiswa semester 1 yang belum mendapat KHS)
  • Scan asli piagam/sertifikat prestasi yang dicapai (jika ada)
  • Curriculum Vitae (CV)
  • Surat Keterangan Tidak Mampu dari Lurah/Kepala Desa
  • Scan asli Surat Rekomendasi dari Sekolah atau Fakultas
  • Scan asli bukti pembayaran rekening listrik/air bulan terakhir
  • Screenshot Follow akun Instagram
  • Screenshot Share poster Beasiswa Cipta Pelita ke media sosial dan grup WhatsApp/Telegram
  • Video perkenalan diri.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan