PT PBB BELUM TENTUKAN SIKAP

”Katanya sih mau mereka (manajemen) akan melakukan meeting dalam waktu dekat. Kita tunggu saja apa keputusannya,” tandasnya.

Setali tiga uang, kapten Pangeran Biru Atep, juga masih menunggu keputusan Manajemen mengenai rencana keikutsertaan timnya dalam turnamen.

”Kalaupun di depan mau dibikin kompetisi, dimanapun mainnya tapi kami harap kami masih dapat berjalan,” katanya.

Jika Persib akan mengikuti turnamen, anak asuhan Jajang Nurjaman harus segera dikumpulkan dan melakukan latihan bersama. Perbincangan hangat mengenai pembubaran tim pun akan kembali dipikirkan secara matang. Terlebih, waktu sangat singkat dan akan berbenturan dengan bulan Ramadhan yang akan datang pada Juni ini.

”Jadi sekarang harus menunggu manajemen dan segera menggelar latihan, untuk meraih hasil maksimal. Dengan waktu yang singkat ini, terlalu riskan jadi seharusnya kalau mau ikut secepatnya diadakan proses latihan,” bebernya.

Atep menilai, sangat riskan bila harus mengikuti turnamen dengan waktu persiapan yang singkat. Kendati tim Maung Bandung sudah terbentuk secara kualitas dan kekompakkan. Namun, tanpa latihan menurutnya akan sulit untuk mendapatkan hasil maksimal.

”Tentu berpengaruh, kalaupun Persib ikut Piala Presiden dalam tenggat waktu sesempit ini terlalu riskan. Memang tim ini sudah dibentuk secara bagus, kalau tanpa latihan juga hasilnya nihil,” tungkasnya. (mio)

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan