Polisi Beberkan Kronologi Suami Habisi Nyawa Istri di Cileunyi Bandung

JABAR EKSPRES – Warga di wilayah Desa Cileunyi Kulon, Kecamatan Cileunyi, Kabupaten Bandung dihebohkan dengan adanya peristiwa pembunuhan, yang dilakukan suami terhadap istrinya.

Ketika dikonfirmasi, Kapolsek Cileunyi, Kompol Suharto membenarkan, adanya pristiwa pembunuhan yang terjadi di wilayah hukumnya.

“Benar terduga pelaku setelah menghabisi istrinya, langsung pergi dan meninggalkan korban yang bersimpah darah, menyerahkan diri ke Mapolsek Cileunyi,” katanya saat ditemui di Kantor Polsek Cileunyi, Senin (29/4).

BACA JUGA: Anggota Ormas di Bogor Ancam Petugas Puskesmas Pakai Golok Terancam 10 Tahun Penjara

Suharto menjelaskan, terduga pelaku berinisial AM (41) tanpa ragu melakukan tindak kekerasan terhadap korban yang berinisial A (36) di kediaman mereka.

“Jadi terduga pelaku melakukan tindak kekerasan dengan memukul korban menggunakan benda tumpul, gagang cangkul dari kayu,” jelasnya.

Suharto menerangkan, terduga pelaku mendatangi Kantor Polsek Cileunyi dan menyampaikan tindak kekerasan yang dilakukannya yakni pukul 1.35 WIB.

BACA JUGA: PKB Munculkan Kader Internal Termuda Maju Pilwalkot Bogor 2024

“Gagang cangkul yang dipukulkan ke istrinya, dengan posisi (korban) sedang berbaring di atas tempat tidur sambil menonton televisi,” terangnya.

Suharto mengungkapkan, pukulan yang dilancarkan oleh terduga pelaku menggunakan benda tumpul kepada istrinya itu, dilakukan beberapa kali hingga korban mengeluarkan banyak darah.

“Dipukulkan ke bagian kepala belakang dan samping kiri telinga, sehingga mengakibatkan korban mengeluarkan darah dan ditinggalkan begitu saja di kamar tidurnya,” ungkapnya.

Suharto memaparkan, setelah terduga pelaku melaporkan tindakan yang dilakukannya terhadap korban, pihak Polsek Cileunyi bersama Tim Identifikasi Polresta Bandung, langsung mendatangi lokasi dan melakukan olah Tempat Kejadian Perkara (TKP).

BACA JUGA: Link Live Streaming Timnas Indonesia U-23 vs Uzbekisten Hari Ini, 29 April 2024

“Saat olah TKP, betul itu terjadi. Telah ditemukan seorang perempuan yang tergeletak, posisi terkelungkup di atas tempat tidur dengan bersimpah darah,” paparnya.

Suharto menuturkan, pihaknya telah mengamankan terduga pelaku serta beberapa alat bukti, termasuk mensterilkan TKP dengan garis Polisi.

“Korban yang ditemukan tergeletak kami bawa ke Rumah Sakit Bhayangkara Sartika Asih, untuk dilaksanakan autopsi,” tuturnya.

Tinggalkan Balasan