Terjatuh karena Jalan Berlubang, Pengendara Motor di Bogor Tewas Terlindas Truk

JABAR EKSPRES – Pengendara motor tewas terlindas truk akibat jalan berlubang di Cileungsi, Kabupaten Bogor, pada Kamis (6/2).

Kanit Gakkum Satlantas Polres Bogor Ipda Ferdhyan Mulya mengatakan kecelakaan lalu lintas tersebut terjadi sekitar pukul 22.35 di depan Toko Variasi Kaca Film Kampung Bedahan, RT 02/01, Kelurahan Pabuaran Mekar, Kecamatan Cibinong, Kabupaten Bogor.

Ia menjelaskan K melintas dari arah Cileungsi menuju Bekasi dengan kendaraan roda dua No. Pol B 9820 JP.

Saat tiba di Jalan Raya Narogong depan PT Sika, korban bergerak ke kiri jalan mendahului kendaraan Light Truk Box yang ada di depannya.

BACA JUGA: Jaro Ade Pastikan Bupati dan Wakil Bupati Bogor Tidak akan Gunakan Mobil Dinas Baru

Lalu, K melindas jalan berlubang yang menyebabkan ketidakseimbangan dalam berkendara.

“Sepeda motor Honda Revo tersebut, melindas jalan yang berlubang lalu kendaraan oleng dan terjatuh dengan posisi pengendara terpental di depan ban belakang sebelah kiri dan terlindas,” kata Ferdhyan saat dikonfirmasi.

Kendaraan light truk box bernopol B 9735 KXV dikemudikan oleh EB.

BACA JUGA: Ketua DPRD Kabupaten Bogor Siap Jalankan Instruksi Presiden Nomor 1 Tahun 2025

Sebagai informasi, korban berinisial K mengalami luka pada bagian kepala, lalu dibawa ke RS Abdul Radjak.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan