Cek Fakta: Ganjar Pranowo dan Gubernur Bali Dipecat Buntut Putusan FIFA Soal Piala Dunia U20 2023, Simak Faktanya!

Dikutip JabarEkspres.com dari Antara pada Sabtu, 1 April 2023 dijelaksn bahwa rupanya video tersebut adalah tidak benar atau hoaks.

Pasalnya, Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo sempat ditemui di Semarang pada Kamis, 30 Maret 2023, mengaku bahwa dirinya kecewa dengan keputusan FIFA itu.

Sementara itu, Gubernur Bali, Wayan Koster juga menyampaikan pernyataannya terkait keputusan FIFA, melalui keterangan tertulis pada Kamis, 30 Maret 2023.

Menurutnya, sikap penolakan dirinya terhadap Israel dalam Piala Dunia U20 2023 yang digelar oleh FIFA tersebut merupakan tanggung jawab dirinya sebagai Gubernur Bali.

“Mengenai sikap penolakan saya atas kehadiran tim Israel dalam kejuaraan dunia FIFA U-20 di Bali, merupakan wujud tanggung jawab saya sebagai Gubernur Bali,” kata Wayan Koster.

Dengan demikian tidak ada pernyataan dari pihak manapun yang menyebutkan bahwa Ganjar Pranowo dan Wayan Koster dipecat.

Bahkan kedua kepala daerah yang diusung PDI Perjuangan itu terpantau masih mengemban jabatan Gubernur di daerah masing-masing pada 30 Maret 2023 lalu.

Sehingga, narasi yang terdapat di YouTube, yang mengklaim bahwa Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo dan Gubernur Bali Wayan Koster dipecat buntut sanksi FIFA batalkan Indonesia jadi tuan rumah Piala Dunia U20 2023 merupakan kabar yang tidak benar atau hoaks.(*)

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan