Geng Motor Sadis kembali berulah di Cimahi, Seorang Remaja Dikeroyok dan Disabet Senjata Tajam

Jabarekspres – Komplotan geng motor kembali berbuat ulah di Kota Cimahi. Kali ini seorang remaja mengalami luka bacok sabetan senjata tajam di bagian kepala.

Korban AR, 19, yang merupakan warga jalan pasantren,kelurahan Cibabat, Kecamatan Cimahi Utara, harus menjalani perawatan medis.

Selain luka pada bagian kepala, AR juga mengalami luka lain pada bagian punggung dan tangan akibat sabetan sajam.

Samas Dedi, 47 ayah korban mengaku kaget melihat anaknya menjadi korban aksi sadis komplotan geng motor.

Padahal, waktu itu AR mnta izin keluar untuk pergi ke warung yang jaraknya hanya 500 meter.

‘’Anak saya mau jajan kewarung dekat rumah. Saat sedang berjalan menuju pulang kerumahnya tiba-tiba dihampiri oleh tiga pelaku yang menaiki satu motor,’’ ujar Samas yang terlihat geram melihat kebiadaban Geng Motor itu.

Setelah bertemu dengan Geng Motor, Lanjut Samas, AR ditanya mengenai identitas sambil membentak.

‘’Kamu anak Monraker ya,’’ ucap Samas sambil menirukan keterangan yang didapatkan dari AR.

Kemudia tanpa aba-aba, mereka langsung mengeroyok dengan menggunakan  senjata tajam dan benda tumpul lainnya.

Usai melampiaskan kekesalannya, komplotan geng motor itu langsung kabur ke arah Lembang. Sementara AR yang tergeletak tak berdaya ditolong oleh warga dan dilarikan ke rumah sakit.

“Lukanya di kepala belakang hingga di jahit 7 jahitan,terus di punggung dan di kaki memar bekas dipukul balok,” ujar samas.

Atas kejadian itu, Samas langsung melaporkan peristiwa pengeroyokan. Sebab, keberadaan geng motor sangat meresahkan dan sering bikin ulah.

Sementara itu kasi Humas Polres Cimahi AKP Hendra Solih membenarkan adanya penyerangan terhadap seorang remaja hingga mengalami luka-luka.

“Korban sudah melapor di dampingi orangtuanya  dan saat ini sudah di tindak lanjuti penyidikan oleh pak kasat reskrim polres Cimahi” kata Hendra.

“Saat ini penyidik Sat Reskrim sedang melakukan penyelidikan dan sudah membentuk team untuk memburu pelaku berbekal informasi korban,” tutup Hendra.

Untuk diketahui, baru-baru ini Polres Cimahi akan menerapkan patroli presisi untuk menekan angka kriminalitas di titik-titik rawan yang ada di Kota Cimahi.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan