Arti Istilah Mokondo Bahasa Gaul Viral, Ternyata Artinya…..

Jabarekspres.com- Istilah gaul Mokondo belakangan ini viral dan banyak disebutkan oleh netizen di media sosial. Lantas Apa itu Mokondo? Berikut penjelasannya.

Banyak netizen yang mengatakan mokondo kepada kaum laki-laki di media sosial, khususnya di Twitter dan di aplikasi berbagi video TikTok.

Karena banyaknya yang menyebutkan istilah ‘Mokondo’ di media sosial, banyak orang yang penasaran akan arti sebenarnya istilah atau bahasa gaul tersebut.

Apakah kata ini ada di Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI)?

Dalam Kamus Besar Bahasa Indonesia, kata ini tidak ada di Kamus. Artinya kata atau istilah gaul ini bukan termasuk bahasa Indonesia baku.

Istilah ini sering digunakan dalam perbincangan antara teman entah itu secara langsung ataupun secara chat.

Teryata dari penelusuran, kata ini mempunyai arti yaitu laki-laki yang hanya tidak punya modal. Atau pria yang hanya ingin gratis saja dan “modal barangnya saja”.

Artinya, kata ini ditujukan bagi seseorang laki-laki yang tidak ingin berkorban apapun untuk pasangannya.

Contoh, laki-laki itu tidak pernah mentraktir ataupun juga tidak pernah memberikan sesuatu kepada pasangannya.

Dari sumber lain menyebutkan arti dari kata ini adalah seorang laki-laki yang hanya modal alat kelaminnya saja.

Jadi, arti dari kata Mokondo ini adalah pria yang tidak mau memberikan apapun kepada pasangannya kecuali memberikan “barangnya”.

Kata ini merupakan kata negatif yang dilontarkan kepada seorang pria dari pasangannya.

Biasanya kata ini digunakan dari seorang wanita yang menceritakan perangai buruk pasangan atau mantannya.

Contoh:

Silvi: eh lu udah putus dari pacar lu yang mokondo itu?

Cici: udah lah! Gila aja gua harus pacaran ama cowo mokondo kaya gitu! Bisa-bisa miskin gua.

 

Ami: Eh tau ga sih, kemaren gua deket ama cowo Mokondo!

Umi: yang kemaren itu?

Ami: Iya, karena selama gua jalan ama tu cowo, dia gapernah tuh bayarin..minimal split bill, ini engga..gua terus yang harus bayarin!

 

Nah itulah arti dari bahasa gaul yang digunakan oleh orang-orang di media sosial belakangan ini. Istilah ini biasanya ditujukan kepada kaum pria saja.

Tinggalkan Balasan