183 Pejabat Pemkot Dirotasi

[tie_list type=”minus”]Kurangi Angka Pensiun Tahunan [/tie_list]

CIMAHI – Pemerintah Kota Cimahi melakukan rotasi terhadap 183 orang pejabat eselon III dari seluruh kedinasan, kecamatan dan kelurahan.

Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Kota Cimahi Dantje Sunanda mengatakan, mutasi dan rotasi pejabat sudah berdasarkan aturan kepegawaian dengan melihat sumber daya manusia (SDM) yang ada. ’’Kami melihat dari keahlian dan disiplin ilmu yang bersangkutan,’’ ujar Dantje.

Dantje mengatakan, pergantian jabatan eselon III baru dilakukan kembali dalam dua tahun terakhir. Makanya jumlahnya langsung cukup banyak yakni, 183 orang. Padahal, biasanya hanya sebanyak 60 orang sampai 70 orang saja.

Secara teknis, rotasi tersebut mempengaruhi jumlah pensiun yang cukup banyak setiap tahunnya. Yakni 100 sampai 150 orang. Sehingga meningkatkan kebutuhan untuk pengisian jabatan eselon III.

’’Tapi sekarang dengan Undang-undang ASN yang baru tentang perpanjangan usia pensiun, usia 56 pensiun menjadi usia 58 pensiun dan eselon II-nya menjadi usia 60 masa pensiunnya. Sehingga jumlah pensiun untuk setiap tahunnya berkurang menjadi 30 sampai 40 orang, itupun atas permintaan

sendiri (APS) karena cape mungkin,” tandasnya.

”Paling tiap bulannya hanya dua sampai tiga orang saja yang pensiun,” tambahnya.

Ditanya mengenai berapa jumlah untuk pejabat eselon II (setingkat kepala dinas) yang masih kosong, Dantje mengatakan, pejabat eselon II yang kosong ada empat jabatan. Namun, pihaknya secepatnya akan melakukan rotasi pejabat eselon II terlebih dulu untuk selanjutnya baru mengajukan pejabat-pejabat eselon II yang kosong setelah rotasi dilakukan.

”Kami akan rotasi dulu, nah yang dirotasi ini akan meninggalkan jabatan lamanya, nanti setelah ketahuan yang kosongnya, itulah yang akan diajukan nanti ke pak gubernur,’’ terangnya.

Wali Kota Cimahi Atty Suharti mengatakan, melakukan rotasi pejabat eselon III ini untuk mengisi kekosongan jabatan. Selain itu, rotasi inipun untuk memberikan suasana baru dan menambah wawasan. ”Pegawai tidak bisa di satu tempat terus menerus. Wawasan mereka harus bertambah,” ungkap Atty.

Dia mengungkapkan, wacana rotasi yang telah lama dan baru dilakukan kemarin, dikatakan Atty, pemilihan orang yang tepat untuk menduduki sebuah jabatan dengan SDM Kota Cimahi yang terbatas tidaklah gampang. Apalagi ditambah pernah mengalami kekurangan 700 pegawai dalam kurun waktu tiga tahun lamanya.

Tinggalkan Balasan