Kampus Unggul! Mahasiswa Uninus Kembali Torehkan Prestasi di Level Nasional

BANDUNG – Mahasiswa Uninus (Universitas Islam Nusantara) Kota Bandung, kembali menorehkan prestasi di level nasional. Raihan prestasinya, di antaranya dalam kejuaraan Taekwondo UIN Championships IV, Uninus menurunkan sembilan atlet, tiga atlet turun pada kategori Protector Scoring System (PSS) dan enam atlet di kategori Digital Scoring System (DSS).

Pada kategori PSS Uninus berhasil mendapatkan 2 medali perunggu dan pada kategori DSS berhasil mendapatkan 6 medali dengan perolehan 1 emas (Under-46 kg), 2 Perak (U-54 kg) & (U-68 kg) dan 3 perunggu (U-57 kg), (U-62 kg) & (U-46 kg).

Kejuaraan ini dilaksanakan pada hari Jumat-Sabtu (25-27 November 2022) di Gedung Anwar Mussadad UIN Sunan Gunung Djati, Kota Bandung. Diikuti sekitar 1.890 peserta dari berbagai daerah di 5 provinsi di Indonesia yakni Jawa Barat, Jawa Tengah, Yogyakarta, Banten dan beberapa daerah invitasi lainnya mulai dari kategori cadet hingga senior.

Sekedar diketahui kategori PSS  pointnya ditentukan oleh alat digital sesuai sensor yang ada pada alat yang digunakan. Sedangkan kategori DSS penilaian dan point yang masuk tergantung wasit (manual).

Mahasiswa Uninus yang turut serta, yakni Erma Yulianti, FKIP/Pend. Bahasa Inggris, Edwin FTEK/ informatika, Farhatun Nisa Aulia FKON/Manajemen, Pitriani Nata Manah FKIP/Pendidikan Luar Biasa, Siti Isnansah, FKON/Akuntansi, Mirna Puspita, Fakultas Hukum/Ilmu Hukum, Ramdan Inda Majid, FIKOM/Ilmu Komunikasi, Teguh Khasanan, Agroteknologi/Pertanian, Hafzah Ananda Nuraini, FKIP/PGPAUD dan Rani Martina Pratiwi FKUM/Ilmu Hukum.

Mirna Puspita dari Fakultas Hukum, mengatakan selain juara di UIN dirinya juga pernah menjadi juara 1 pada ajang Taekwondo Walikota Bandung Open 2022, Kyorugi Senior (U-46 kg) Putri” (Medali Emas) dengan jumlah peserta sekitar 500 peserta, se-Jawa Barat, di Gedung Koni Kota Bandung, 18-21 Agustus 2022.

Kata Mirna capaian-capaian prestasi ini tidak terlepas dari dukungan pelatih dan pihak kampus. “Sejauh ini sangat membantu. Kalau dari pelatih tentu semua hal yang berkaitan dengan persiapan pertandingan dan dari pihak kampus tentunya mendukung moril dan materil,” kata Mirna, Sabtu 3 Desember 2022.

Prestasi mahasiswa Uninus lainnya, diraih oleh Sendi, yang tergabung dalam tim futsal putri mahasiswi Jabar yang berhasil meraih medali emas dalam ajang Pekan Olahraga Mahasiswa Nasional (POMNAS) ke-17, di Universitas Negeri Padang (UNP), Kota Padang, Sumatera Barat, tanggal 17-26 November 2022.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan