DPRD Jabar Inginkan TPPAS Legok Nangka Segera Beroperasi

Jabarekspres.com – Keberadaan Tempat Pengolahan dan Pemrosesan Akhir Sampah (TPPAS Legok Nangka) direncanakan akan melayani enam kota/kabupaten di Jawa Barat, yaitu Kota Bandung, Kabupaten Bandung, Kabupaten Bandung Barat, Kota Cimahi, Kota Garut, dan Kota Sumedang.

Kapasitas TTPAS Legok Nangka dapat menampung 2000 Ton/hari dan akan menggantikan TPA Sarimukti yang saat ini telah mencapai kapasitas maksimum.

Anggota Komisi IV DPRD Provinsi Jawa Barat Prasetyawati mengatakan, saat ini progres pembangunan TPPAS Legok Nangka tengah memasuki tahap lelang.

“Kami tadi berdiskusi dengan pihak DLH dan saat ini sudah ada penawar atau bidder yang sudah masuk dan berniat mengelola TPPAS Legok Nangka, namun pemenang dari lelang ini masih belum diputuskan.” Ujarnya Prasetyawati, Jumat (18/11).

Prasetyawati berharap, proses lelang dapat segera selesai sehingga pembangunan TPPAS Legok Nangka dapat segera beroperasi dan memberikan manfaat bagi masyarakat.

“Dan terakhir harapan kami komisi empat, pemenang lelang segera ditentukan agar proyek TPPAS terbesar ini segera selesai dan dapat digunakan oleh masyarakat.” Kata dia.

Menurutnya, berdasarkan informasi yang diperoleh, TPPAS sebetulnya sudah bisa difungsikan secara normal. Hanya saja untuk pengeperasdiannya membutuhkan operator yang berpengalaman.

‘’Nah proses lelang ini, ingin mencari perusahaan yang dapat mengoperasikan tempat pembuangan akhir sampah itu, tentunya dengan menggunakan teknologi yang ramah lingkungan,’’ tutup Prasetyawati.

Untuk itu, Komisi IV DPRD Jabar meminta, untuk proses lelang DLH Jabar harus segera dituntaskan. Jangan sampai, proses lelang berlarut-larut dan akhirnya tempat pembuang sampah itu dibiarkan terbengkalai. (win/yan).

 

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan