Ketua DPRD Lumajang Lupa Pancasila Dan Langsung Mundur Dari Jabatan

Jabarekspres.com-  Ketua DPRD lupa Pancasila saat menemui massa Himpunan Mahasiswa Islam (HMI), Rabu (7/9), Ketua DPRD Lumajang mundur dari jabatannya. Kemundurannya dianggap sebagai sikap bijaksana dan pahlawan oleh sebagian warganet dan netizen.

Mundurnya Ketua DPRD Lumajang itu juga mengaku tanpa paksaan dan memang murni keinginan dari diri sendiri.  Karena ia menganggap bahwa keputusan ini sudah bulat dan mengklaim bahwa ia malu karena sebagai seorang pejabat ia tidak bisa memberikan contoh yang baik untuk para pelajar dan para pejabat. Berdasarkan video yang tersebar, banyak netizen yang senang dan sikap yang diambil, banyak juga yang memuji dan menganggap hal ini sebagai kisah heroik yang bisa diambil hikmahnya oleh sebagian pejabat di Indonesia.

berikut cuplikan video yang tersebar melalui tiktok

https://vt.tiktok.com/ZSRaQmcAb/

Saya minta maaf ke seluruh masyarakat dan anggota DPRD dan Pemerintah Kabupaten Lumajang, atas insiden tidak hafalnya saya melafalkan Pancasila. Apapun keadaan saya, saya merasa itu tidak pantas dilakukan atau terjadi pada ketua DPRD di mana pun atau siapa pun itu,” kata Anang Akhmad Syaifuddin, Senin (12/9).

Lebih lanjut, pengunduran diri merupakan keputusan final yang diambilnya tanpa paksaan. Dan ia mengaku sebelum mundur ia sudah dulu berkonsultasi dengan orang-orang terdekat.

Meski menyebut lupa tidak menjadikan seorang bersalah, baginya sangat tidak pantas jika hal tersebut dialami seorang ketua DPRD.

Saya dengan hati yang sangat menyesal mengundurkan diri dari Ketua DPRD Kabupaten Lumajang. Ini untuk menjaga marwah DPRD Lumajang, untuk menjaga dan menjadikan pembelajaran siapa pun pemimpin di negeri ini,” imbuh Anang.

Adapun keputusan ini membuat sejumlah anggota dewan di ruang paripurna terlihat kaget.

Terkait keputusan tersebut, Wakil Ketua DPRD Lumajang mengaku sangat menyayangkan keputusan itu.

Menurutnya keputusan itu diluar dugaan.

Dia juga menyebut bahwa salah membaca teks Pancasila adalah hal yang ‘wajar’. Dan mantan ketua DPRD itu mengaku akan terus berusaha memberikan yang terbaik untuk negeri ini, meski sudah tidak menjabat lagi.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan