Bertemu Surya Paloh, Akankah Golkar Jalin Koalisi dengan NasDem?

JAKARTA – Arah politik untuk mencari penjajakan koalisi pada Pemilu 2024 sepertinya tengah dilakukan penjajakan Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto dengan bertemu Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh.

Airlangga Hartarto Bersama Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh mejalin komunikasi politik dalam bingkai perkembangsan bangsa dan isu global.

Pertemuan yang berlangsung tiga jam itu berlangsung secara tertutup. Namun, usai pertemuan Airlangga Hartarto mengatakan, bahwa pertemuan ini hanya sebatas silahturahmi.

Terlebih, selama berkiprah di partai politik, ketua Partai NasDem merupakan guru dari Partai Golkar.

Menurut Airlangga, Partai NasDem dan Partai Golkar memiliki pemikiran sejalan. Meski pada diskusi tidak ada kesepakatan politik.

“Beliau ini (Surya Paloh) lebih lama di Golkar daripada di NasDem. Pernah menjadi juniornya beliau. Jadi kalau kita selama ini, Pak Surya Paloh dalam kebijakan politik ini, Golkar dan Nasdem Alhamdulillah seluruhnya sejalan,” tutur Airlangga Hartarto.

Lebih lanjut, Airlangga mengakui ada hal-hal yang tak bisa ia sampaikan dari pertemuan tertutup tersebut. Namun, ia menerangkan pada intinya Golkar dan NasDem sejalan, dan akan mengutamakan kebersamaan meski tak sepakat dalam sejumlah hal.

“Beliau ini (Surya Paloh) lebih lama di Golkar daripada di NasDem. Pernah menjadi juniornya beliau. Jadi kalau kita selama ini, dalam kebijakan politik ini, Golkar dan Nasdem Alhamdulillah seluruhnya sejalan,” paparnya.

Kendati begitu, meski tidak ada yang sejalan, jalinan kebersamaan tentunya harus diutamakan demi kepentingan bangsa dan negara.

Kedua tokoh nasional itu juga membahas mengenai tantangan ke depan bangsa Indonesia. Termasuk berbagai isu terkini.

Selain itu, keduanya juga memiliki persepsi sama mengenai pentingnya menjaga pemerintahan yang tengah menghadapi berbagai tantangan seperti adanya Pandemi ini.

Ketiak didesak oleh awak media terkait adanya koalisi pada Pilkpres 2024 nanti, Airlangga enggan untuk memberikan keterangan lebih detai.

Akan tetapi, sinyak koalisi untuk Pilkada antara NasDem dan Golkar sangat terbuka lebar dan dimanapun bisa saja terjadi.

‘’Partai NasDem mendorong Sahroni dan Airin Rachmi Diany sebagai pasangan calon gubernur dan wakil gubernur di Pilgub DKi Jakarta 2024,’’katanya.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan