Venue Asian Games Siap Digunakan

BANDUNG – Pemerintah Provinsi Jawa Barat (Pemprov Jabar) memastikan seluruh lokasi olahraga untuk perhelatan Asian Games 2018, siap digunakan.

Sekretaris Daerah (Sekda) Provinsi Jawa Barat, Iwa Karniwa menyebutkan saat ini perbaikan yang dilakukan tengah memasuki tahap akhir dan hampir rampung.

Lebih lanjut dia menyebutkan, pihaknya terus melakukan evaluasi terhadap perbaikan yang dilakukan. Iwa mengaku optimis perbaikan lokasi lima Cabang Olahraga (Cabor) yang dipertandingkan di Jawa Barat bisa selesai tepat waktu.

”Alhamdulillah evaluasi terakhir yang kami lakukan dari sisi venue-venue sudah siap,” kata Iwa di Bandung (11/07).

Dikatakan Iwa, realisasi perbaikan venue Cabor sepakbola yang akan dilaksanakan di Stadion Si Jalak Harupat, Patriot Pakansari serta Stadion Wibawa Mukti dinilai sudah sesuai rencana dan dalam kondisi siap digunakan. Selain itu, untuk venue canoe slalom yang berlokasi di Bendung Rentang juga sudah hampir selesai.

Kemudian, untuk venue Road Race sepanjang 145 kilometer dan Mountain Bike (MTB) yang berlokasi di Subang, lanjut Iwa, saat ini sudah siap digunakan. Adapun untuk venue Paralayang dan Paragliding yang berada di Puncak Bogor, terutama area sekitar tebing juga telah selesai diperbaiki.

Dikatakan Iwa, pihaknya juga sudah selesai memperbaiki akses jalan menuju venue MTB yang saat ini dinilai lebih baik dibanding sebelumnya. Menurutnya, Dinas Bina Marga Jawa Barat bersama pihak Corporate Social Responsibility (CSR) dan Bank Jabar Banten (BJB) telah melakukan perataan jalan tersebut.

”Sehingga dengan demikian jalan atau akses sudah lebih baik dan itu dipastikan bisa selesai sesuai waktu yang ditetapkan,” kata dia.

Iwa menyatakan, Pemprov Jabar akan mendukung secara penuh perhelatan Asian Games 2018. Selain itu, Pemprov Jabar juga menghaturkan terima kasih kepada pihak-pihak yang telah bahu memberikan informasi dan meningkatkan pemahaman masyarakat akan adanya kegiatan tersebut.

“Diharapkan seluruh masyarakat ikut mendukung sebagai tuan rumah yang baik. Salah satu indikatornya adalah ramah terhadap 45 negara yang akan hadir di sini,” kata dia.

Sementara itu, Kepala Kepolisian Daerah (Kapolda) Jawa Barat, Inspektur Jendral Polisi (Irjen Pol), Agung Budi Maryoto mengaku telah menyusun rencana serta langkah-langkah pengamanan selama jalannya perhelatan Asian Games 2018. Pihaknya akan meninjau venue-venue Cabor dibeberapa daerah di Jawa Barat.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan