Perwakilan Jabar Raih Medali Emas

BANDUNG – Penutupan sekaligus penganugrahan Lomba Kompetensi Siswa (LKS) SMK Tingkat Nasional XXVI Tahun 2018 diselenggarakan di Lombok City Center, Jl. Jendral Ahmad Yani, Gerimax, Narmada, Lombok Barat, Nusa Tenggara Barat, Jumat (11/5) lalu pukul 19.00 WIT. Acara ini dimeriahkan oleh beberapa penampilan kesenian dari berbagai siswa SMK dari seluruh penjuru provinsi.

Pada penganugrahan LKS SMK tahun 2018 ini, salah satu perwakilan dari Provinsi Jawa Barat mendapatkan mendali emas juara pertama dalam lomba bidang Post Harvest Technology. Dia adalah Rani Nursita dari SMKN 1 Pacet. Saat perlombaan Rani membuat tepung dari talas tanpa getah yang biasanya membuat gatal. Hal tersebut dimodifikasi olehnya dengan menggunakan teknologi yang ada.

”Talas tersebut ditambahkan garam atau NaCl 1 persen untuk menghilangkan getah penyebab gatal,” jelasnya.

Tepung tersebut dipakai untuk membuat makaroni pasta dengan mengaplikasikan teknologi  pada mesin pasta. Bermula dengan mempersiapkan bahan-bahan untuk membuat makaroni pasta tersebut, kemudian dimasukan kedalam mesin pasta yang bekerja selama 12 menit, lalu makaroni pasta sudah siap dengan tercetak sendiri.

Rani sangat bersyukur bisa memenangkan penghargaan LKS SMK tingkat Nasional ini. Selain itu dalam acara ini, ia juga lebih banyak mengenal teman-teman dari luar daerah. Rani Nursita merupakan siswa kelas XII jurusan Teknologi Pengolahan Hasil Pertanian (TPHP) di SMKN 1 Pacet. Pesaing Rani dalam bidang lomba ini adalah 27 siswa dari berbagai SMK di tingkat Nasional.

”Saya sangat bangga sekali bisa meraih medali emas serta menjadi juara pada perlombaan LKS SMK 2018 bidang post harvest technology ini,” ungkap Rani. (leo/azu)

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan