Optimistis Duet Disetujui

jabarekspres.com, JAKARTA – Partai Golongan Karya resmi mendeklarasikan pasangan Ridwan Kamil dan Daniel Muttaqien calon gubernur dan calon wakil gubernur untuk pemilihan gubernur Jawa Barat. Meski pasangan yang diusung Partai Golkar itu belum merupakan hasil final, partai berlambang beringin itu optimistis bahwa duet Emil-Daniel akan disetujui oleh tiga partai lain yang sudah lebih dulu mencalonkan wali kota Bandung itu.

Deklarasi sekaligus penyerahan surat keputusan Partai Golkar itu dihadiri langsung oleh pasangan Emil-Daniel, ditambah sejumlah pengurus DPD I dan DPD II Provinsi Jawa Barat. Ketua Umum Partai Golkar Setya Novanto menyerahkan langsung SK pencalonan untuk pilgub Jabar itu kepada Emil, disaksikan oleh Daniel dan jajaran pengurus DPP Partai Golkar.

”Dari aspek akseptabilitas, kapabilitas dan elektabilitas, Kang Emil (sapaan Ridwan Kamil, Red) terbukti sosok paling populer di Jabar,” kata Setnov dalam sambutan usai penyerahan dan deklarasi duet Emil-Daniel untuk Pilgub Jabar, di di kantor DPP Partai Golkar, kemarin (9/11).

Setnov menyatakan, pertimbangan lain menetapkan sosok Emil disebabkan posisi Jabar sebagai wilayah yang strategis. Jabar selama ini adalah basis utama Partai Golkar dalam mendulang suara. Sehingga siapapun partai yang menguasai Jabar, partai itu juga akan menguasai perolehan suara secara nasional.

”Karena itu kami minta semua kader di Jabar harus dapat bekerja keras memenangkan Kang Emil dan Daniel. Saya harap semua kompak menjalankan keputusan partai,” tegas Setnov.

Sementara itu, Emil mengatakan, terima kasih dan apresiasi atas dukungan Partai Golkar. Emil mengakui, selama ini sejumlah hasil survei memang menempatkan dirinya di posisi puncak. Namun, Emil mengakui masih membutuhkan dukungan suara dari wilayah Pantura Jabar.

Dalam hal ini, sosok Daniel yang notabene anak dari mantan bupati Indramayu Irianto MS Syafiuddin memenuhi kriteria itu. ”Saya membutuhkan pasangan dengan latar belakang kyai atau ulama, atau pasangan dengan latar belakang asal Pantura, saya akui saya tidak begitu kuat di wilayah itu,” papar Emil.

Meski begitu, Emil menyebut bahwa pencalonan Daniel sebagai cawagub tentu membutuhkan komunikasi dengan partai lain. Tiga partai lain yakni Partai Nasdem, Partai Kebangkitan Bangsa dan Partai Persatuan Pembangunan juga memiliki figur untuk dipasangkan dengan Emil. ”Karena saya sudah punya partai pengusung sebelumnya. Proses ini akan dikomunikasikan dengan partai lain,” urainya.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan