Sunpride Meriahkan Marathon

jabarekspres.com, BANDUNG – Untuk lebih dekat dengan konsumen di Jawa Barat, Sunpride sebagai merek buah nusantara yang berada dibawah naungan PT Sewu Segar Nusantara turut mendukung Pocari Sweat Bandung West Java Marathon 2017.

Luthfiany Azwawie, Marketing dan Komunikasi Senior Manager PT Sewu Segar Nusantara mengatakan, dukungan ini merupakan salah satu upaya Sunpride dalam menggaungkan kampanye konsumsi buah lokal untuk hidup sehat serta untuk mengajak masyarakat Indonesia lebih mengenal kota Bandung melalui ajang lari maraton

Menurutnya, sejalan dengan konsep Sport Tourism yang diterapkan pada kegiatan Pocari Sweat Bandung West Java Marathon 2017,Sunpride mendukung kegiatan ini karena Bandung dikenal dengan beragam aspek pariwisatanya.

Dengan lokasi garis start dan garis finish di Gedung Sate, rute yang dilewati pelari yaitu Layang Pasupati, Jalan Asia Afrika, Gedung Merdeka, Mesjid Raya dan Jalan Braga,Sehingga, para peserta dapat menikmati keindahan Kota Bandung melalui kegiatan olahraga berlari.

Dirinya menilai, ajang lari maraton ini merupakan suatu hal positif yang dapat memotivasi generasi-generasi muda untuk menjalani hidup sehat serta mengenal suatu kota lebih dekat melalui landmark-landmark yang dimilikinya.

“Dukungan terhadap kegiatan Pocari Sweat Bandung West Java Marathon 2017ini merupakan bentuk komitmen kami agar dapat terus mendorong masyarakat Indonesia khususnya di daerah Jawa Barat dan berbagai daerah lain nyauntuk meningkatkan konsumsi buah-buahan” kata Luthfiany.

Pocari Sweat Bandung West Java Marathon 2017 terbagi dalam 5 kategori, yaitu Kid Dash, 5K, 10K, Half Marathon dan Full Marathon yang akan di selenggarakan pada 30 Juli 2017.

Sebanyak 6.500 peserta yang ditargetkan untuk mengikuti ajang lari ini dapat menikmati ragam buah-buahan yang dihadirkan di Refreshmentdan Booth Sunpride pasca berlari.

Booth Sunpride yangdihadirkanakan menyediakan buah gratis seperti, Pisang Cavendish, Nanas Honi, dan Guava Crystal, serta ragam buah lainnya,kepada seluruh finisher Pocari Sweat Bandung West Java Marathon 2017.

Selain itu, pihak Sunpride juga akan menyediakan mini games dengan hadiah menarik yang dapat dibawa pulang oleh peserta yang beruntung.(rls/yan)

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan