Kim: Jangan Down, Masih Banyak Kesempatan

jabarekspres.com, BANDUNG – Kim Jeffrey Kurniawan tak ingin teman-temannya menjadi down karena kekalahan dari Bali United. Sebab, Persib masih memiliki kesempatan untuk memperbaiki kesalahan dan mencari kemenangan atas Bhayangkara FC, besok (4/6).

Diakui Kim, kekalahan yang diraih Persib dari Bali United terasa menyakitkan. ”Habis tren tak terkalahkan, akhirnya kita kalah juga dari Bali United. Sedih banget saya rasakan sama tim,” ujar Kim seperti dilansir dari laman klub Persib.

”Apalagi kemarin, saya lihat banyak Bobotoh yang datang, pasti mereka kecewa juga,” ungkapnya.

Pemilik nomor punggung 23 ini pun mengakui jika timnya belum 100 persen sempurna. Dan baginya, kekalahan itu jadi cambuk untuk bisa memperbaiki diri.

”Padahal kalau dari materi tim kita tidak kalah. Kita akui hasilnya belum maksimal,” katanya.

“Tapi kita masih berpotensi untuk memperbaiki kesalahan-kesalahan supaya lebih siap menghadapi lawan berikutnya. Jangan down, jadikan ini motivasi,” pemain kelahiran Jerman itu menambahkan.

Sementara itu, manajer Persib, Umuh Muchtar, terus memberikan suntikan dukungan kepada Atep dkk supaya bangkit dan tidak berlarut dalam kekecewaan usai kalah tipis 0-1 dari Bali United.

”Jangan stress, jangan trauma. Kalau kecewa, semua juga sama merasakan itu. Kalian sudah berjuang. Harus diperbaiki, ambil hikmahnya. Pertandingan selanjutnya harus lebih baik lagi,” tutur Umuh sebelum tim Persib bertolak kembali ke Bandung pagi ini.

Umuh pun tak menampik buah dari kekalahan selalu ada pro dan kontra. Menurutnya itu adalah hal yang wajar dan harus menjadi pelecut bagi tim untuk bangkit.

”Pasti ada pro kontra dari Bobotoh. Ada kritikan ada hujatan juga. Tapi apa boleh buat, terutama buat pelatih. Jadikan itu motivasi untuk lebih baik,” tegasnya.

Umuh mewanti-wanti penggawa Persib untuk memaksimalkan waktu istirahat. Sebab, Minggu nanti, Bhayangkara FC sudah meunggu di Bekasi. “Persiapkan diri, dan terus berjuang,” tutupnya. (sib/ign)

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan