Atty Suharti Belum Terdaftar di RT 07

bandungekspres.co.id, CIMAHI – Wali Kota nonaktif Cimahi Atty Suharti bersama suaminya Itoch Tohija memiliki rumah luas yang ada di kawasan Sarijadi, Bandung. Sebagai pejabat, Atty dan Itoch justru tidak pernah mau bersosialisasi dengan warga.

Hal itu diakui Ketua RT 07/RW10, Roni Rohayani (49) Kelurahan Sarijadi, Kecamatan Sukasari, Kota Bandung, saat ditemui di dekat rumah Atty, kemarin (2/12).

”Sombong ya begitulah. Enggak mau sosialisasi sama warga, padahal sering di sini, meski ada rumah dinas mungkin ya,” kata Roni pada sejumlah wartawan yang menemuinya, kemarin.

Sepengetahuan Roni, Atty sudah menghuni rumah luas itu sejak tahun 1990-an. Tapi sejak saat itu pula Atty dan suaminya tidak pernah tercatat kependudukannya sebagai warga setempat.

”Bukan cuma Ibu Atty tapi bapaknya, bahkan keluarganya enggak ada yang terdaftar sebagai warga sini. Soalnya enggak ada data di RT,” ungkapnya.

Sebagai aparat kewilayahan, RT bertanggung jawab mendata warganya. “Kan kalau enggak buat KTP juga harusnya lapor bahwa dia tinggal di sini agar diketahui,” terang Roni yang kesehariannya berprofesi sebagai penjual tahu bulat tersebut.

Warga hanya mengetahui penghuni rumah besar itu adalah keluarga Itoch dan Atty. Warga setempat tidak pernah langsung bersosialisasi dengan keduanya.  ”Kalau ada urusan (warga) juga paling nyuruh ke orang suruhannya,” jelasnya.

Sampai akhirnya Atty dan Itoch dibawa KPK pada pagi tadi, Roni juga tidak mengetahuinya.  ”Karena rumah sepi atau ramai enggak pernah mau lapor,” tuturnya.

KPK menggelandang Atty yang merupakan calon wali kota incumbent Cimahi pasca kediamannya digeledah, Kamis malam (1/12).

Sementara itu, kediaman rumah pribadi Wali Kota Cimahi non aktif Atty Suharty tampak sepi. Di rumah yang terletak di Jalan Sari Asih IV, Nomor 16 Kecamatan Sukasari, Kota Bandung, Atty digelandang KPK.

Atty digelandang lembaga antirasuah itu beserta suaminya Itoch Tohija pada Jumat (2/12) pagi hari pukul 05.30 Wib. Digelandangnya suami istri itu dilakukan pasca KPK melakukan penggeledahan sejak Kamis malam (1/12).

Hingga pukul 10.20 Wib rumah Atty tampak sepi. Rumah luas yang ada dipojokan itu tertutup rapat. Pagarnya terkunci. Petugas keamanan berjaga-jaga di sebuah pos.

Tinggalkan Balasan