Musik Hip-Hop Lebih Digandrungi

BANDUNG – Konsep tarian beraliran hip-hop tampaknya sangat digandrungi banyak peserta UBS ZooMee Dance Competition. Kebanyakan, gaya hip-hop itu masih dipadukan dengan beberapa tarian lainnya. Seperti yang dilakukan tim dance SMAK Bintang Mulia yakni, New-B.

UBS Zoomee Dnace Competition- Honda DBL 2015 -bandung-ekspres
TAMPIL ENERGIK: Penampilan UBS Zoomee Dance dari SMA Bintang Mulia Bandung dalam gelaran
Honda DBL West Java Series-East Region 2015 di GOR Pajajaran, Kota Bandung, kemarin (15/2).

Di penampilannya kemarin, Kristy dan kawan-kawan tampil enerjik dengan musik yang menghentak. Siapa sangka, semuanya hanya dipersiapkan kurang dari satu bulan. Selain itu, dari dua belas orang personil New-B, hanya tiga orang yang mempunyai basic dance. Sisanya adalah muka-muka baru.

”Kalau saya sendiri sih pernah waktu SMP dulu, tapi setelah itu lama banget nggak nge-dance lagi,” kata Kristy Tin salah satu anggota New-B.

Meski terbilang baru, namun gerakan-gerakan mereka terlihat seperti professional, ”Kita tuh baru kumpul dan latihan perdana, tepat satu minggu sebelum roadshow ke sekolah. Tapi berkat suport dari pelatih, akhirnya koreo bisa beres dalam waktu satu minggu,” lanjutnya.

Ketika ditanya perihal target di ajang UBS ZooMee Dance Competition ini, New-B berharap mampu menembus minimal lima besar. ”Awalnya kita cuma pengen dampingin tim basket aja, tapi setelah proses latihan, ya ada sih keinginan masuk lima besar, atau minimal lebih unggul dari tim dance sekolah lain,” harapnya. (mio/asp)

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan