JABAR EKSPRES – Desa Mekarharja, Kota Banjar, Jawa Barat, kini resmi menjadi lokasi ke-7 Kampung Zakat di Indonesia.
Program ini merupakan hasil kolaborasi antara Kementerian Agama Republik Indonesia dan Badan Amil Zakat Nasional (Baznas).
Peresmian Kampung Zakat Mekarharja dilakukan belum lama ini, dengan dihadiri oleh sejumlah pejabat setempat dan perwakilan Baznas.
H. Jajang Apipudin, M.Ag, Kepala Bidang Penerangan Agama Islam, Zakat, dan Wakaf Kanwil Kemenag Provinsi Jawa Barat, menyampaikan bahwa Kampung Zakat dibuat untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat melalui pengelolaan zakat yang optimal.
“Kampung Zakat ini merupakan wujud nyata sinergi antara pemerintah dan Baznas dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat melalui pengelolaan zakat yang optimal. Desa Mekarharja dipilih karena potensi dan kebutuhan masyarakatnya yang besar,” katanya, Rabu (12/2).
Peresmian Kampung Zakat di Desa Mekarharja berlangsung beriringan dengan peresmian Baznas Microfinance Masjid di DKM Nurul Huda Cikabuyutan Timur pada hari yang sama.
Kedua program ini diharapkan dapat menjadi langkah awal dalam membangun kesejahteraan masyarakat melalui pemanfaatan zakat yang lebih efektif dan berkelanjutan.
“Kami berharap Kampung Zakat ini dapat menjadi contoh bagi daerah lain dalam mengelola zakat untuk kesejahteraan bersama,” tambahnya.
Kepala Desa Mekarharja, Saepulloh, S.Ag, mengungkapkan rasa syukur atas terpilihnya desanya sebagai Kampung Zakat.
“Kami sangat bersyukur dengan adanya program ini. Baznas Kota Banjar telah memberikan banyak bantuan, seperti program Mekar Sehat untuk biaya pengobatan, Mekar Cerdas untuk bantuan pendidikan, dan Mekar Usaha untuk modal UMKM. Ini sangat membantu warga kami,” ujarnya.
Saepulloh juga menjelaskan bahwa program Mekar Sejahtera telah memberikan bantuan biaya hidup harian bagi fakir miskin dan pembangunan Rumah Layak Huni, sementara Mekar Taqwa fokus pada pembinaan imam masjid dan da’i.
“Dengan adanya program ini, kami berharap kesejahteraan masyarakat Desa Mekarharja semakin meningkat,” tambahnya.
Penjabat Walikota Banjar, DR. H. Soni Harison, AP, S.Sos, dalam sambutannya mengajak masyarakat untuk lebih sadar akan pentingnya menunaikan zakat.