Tampung Aspirasi, Ilham Habibie Gelar Diskusi Dengan  Relawan di Sekretariat Bersama ASIH

JABAR EKSPRES – Calon Wakil Gubernur (Cawagub) Jawa Barat nomor urut 3, Ilham Akbar Habibie menggelar diskusi di Sekretariat Bersama ASIH di Jalan Diponegoro No 21, Kota Bandung, Senin (4/11/2024).

Diskusi tersebut dihadiri oleh sejumlah relawan yang berkumpul dari berbagai sektor dan organisasi di Jawa Barat.

Ilham mengatakan, salah satu cara untuk memperkuat dan menambah dukungan bagi pasangan Ahmad Syaikhu-Ilham Habibie (ASIH) adalah dengan menggelar pertemuan rutin dengan para relawan dan kelompok masyarakat.

Baca juga : GMBI Deklarasi Dukung ASIH, 3000 Kader Siap Menangkan Syaikhu-Ilham

“Dalam pertemuan ini, tidak hanya membahas soal strategi pemenangan, tetapi juga bertukar pikiran mengenai persoalan-persoalan yang sedang terjadi di masyarakat. Relawan ini saya kira salah satu faktor memperoleh dukungan di luar sistem yang kita dirikan. Mereka (relawan) ini berada di luar jaringan yang mungkin kita belum punya,” ujar Ilham.

Ilham menyebut, para pendukung pasangan ASIH berasal dari berbagai golongan dan latar belakang pekerjaan berbeda. Tak hanya itu, mereka juga terdiri dari berbagai usia, mulai dari yang muda hingga dewasa.

Ilham berjanji, jika pasangan ASIH terpilih pada Pilkada Jabar 2024, pertemuan dengan para relawan akan dilakukan secara rutin sebagai wadah untuk menampung aspirasi dari masyarakat.

“Insyaallah terpilih sebagai wagub, minimal sekali sebulan kita akan bertemu dengan organisasi relawan seperti ini sehingga dapat masukan timbal balik mengenai apa yang perlu dipertahankan, diperbaiki, maupun ditingkatkan. Intinya, insyaallah komunikasi semacam ini harus dilanjutkan,” ujar Ilham.

Baca juga : Pelaku UMKM Ingin ASIH Pimpin Jabar

Peserta organisasi relawan ini ada yang berasal dari Garut, Bekasi, Subang, Tasikmalaya, dan lainnya. Bahkan, uniknya, kata Ilham, ada organisasi yang di dalamnya orang-orang yang berasal dari Sulawesi Selatan yang tinggal atau menetap di Jawa Barat.

Ilham mengatakan, saat ini bersama tim berfokus memperkuat kantong-kantong suara yang tebal dan pemilih swing voters alias yang belum pasti memilih salah satu paslon. Target itulah yang harus mereka garap dan diperkuat.

“Sebab, jika tak diperkuat itu mesti hati-hati termasuk relawan yang hari ini hadir. Karena, mereka bisa menjadi faktor dalam meraih dukungannya dari sistem yang kami dirikan, baik oleh partai, pribadi, atau lainnya,” ujar Ilham.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan