Prediksi Susunan Pemain Persib vs PSS, Maung Bandung Lebih Diunggulkan

JABAR EKSPRES- Perkiraan Susunan Pemain Pertandingan Persib Bandung vs PSS Sleman pada Pekan Terakhir Liga 1, Sabtu (28/10/2023) Malam

Persib Bandung memiliki tujuan untuk mempertahankan catatan positif mereka ketika mereka menjamu PSS Sleman. Sayangnya, mereka akan menghadapi beberapa kendala karena beberapa pemain akan absen karena cedera atau akumulasi kartu kuning.

Selain itu laga Persib vs PSS ini bek Persib Nick Kuipers tidak akan bisa tampil karena akumulasi kartu kuning, sementara Daisuke Sato masih dalam tahap pemulihan dari cedera yang dideritanya. Meskipun begitu, pelatih Persib, Bojan Hodak, memastikan bahwa pemain-pemain lainnya siap untuk menghadapi laga terakhir putaran pertama Liga 1 musim ini.

BACA JUGA: Rentetan Hasil Positif, Bojan Hodak Tetap Waspadai Kekuatan PSS Sleman

David da Silva dan rekan-rekannya bertekad untuk menutup putaran pertama ini dengan hasil yang optimal, sambil tetap menjaga tren positif sebagai tim yang belum terkalahkan dalam sembilan pertandingan berturut-turut.

Secara statistik, Persib Bandung jelas unggul dibandingkan PSS Sleman. PSS Sleman belum meraih kemenangan dalam tujuh pertandingan terakhir mereka di Liga 1. Meskipun begitu, tidak dapat diabaikan kemungkinan bahwa Kim Jeffrey Kurniawan dan timnya mampu bangkit ketika bermain di kandang Persib Bandung.

Karena itu, pertandingan antara Pangeran Biru dan Super Elang Jawa kemungkinan akan berlangsung ketat, terutama mengingat tekad PSS Sleman untuk bangkit di akhir putaran pertama Liga 1 musim ini.

Saat ini, PSS Sleman menempati peringkat ke-14 dalam klasemen sementara Liga 1 musim ini dengan raihan 19 poin dari 16 pertandingan. Sementara itu, Persib Bandung berada di peringkat keempat dengan total 28 poin.

Prediksi Susunan Pemain Persib vs PSS:

Persib Bandung (4-3-3): Teja Paku Alam; Putu Gede Juni Antara, Victor Igbonefo, Kakang Rudianto, Rezaldi Hehanussa; Marc Klok, Dedi Kusnandar, Levy Madinda; Frets Butuan, Ciro Alves, David da Silva.

Pelatih: Bojan Hodak.

PSS Sleman (4-3-3): Anthony Pintus; Ibrahim Sanjaya, Jehad Ayoub, Thales, Nur Diansyah; Esteban Vizcarra, Wahyudi Hamisi, Todd Rivaldo Ferre; Irkham Milla, Kei Sano, Hokky Caraka.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan