Permainan Mirip Dufan di PVJ Bandung, Cek Info Jam Buka dan Harga Tiketnya

JABAR EKSPRES – Makin seru berwisata di Bandung saat akhir pekan, karena kali ini ada permainan seru mirip di Dufan yang ada di PVJ Mall Bandung. Cek info jam buka dan harga tiketnya yuk!

Saat ini kamu tak perlu bingung lagi untuk mengajak keluarga, sahabat atau pasangan jalan-jalan kemana di Bandung.

Kamu bisa menikmati wahana permainan seru yang viral mirip di Dufan dengan mengunjungi PVJ Mall Bandung.

Lokasi PVJ mall Bandung ada di Jalan Sukajadi No.131-139, Cipedes,  Kota Bandung.

Sementara untuk tempat wahananya, pengunjung dapat menemukannya di Sky Level (P5) Paris Van Java.

Banyak momen warganet lain yang sudah mencoba wahana permainan seru mirip di Dufan ini dengan datang ke PVJ Mall Bandung.

BACA JUGA:  Wahana Game Seru di PVJ Bandung yang Viral, Buka Sampai Kapan?  

Wahana permainan di PVJ Mall ini yaitu di Goldilocks Carnival, mereka sudah menggelar opening sampai 9 Juli 2023 lalu.

Tetapi tenang saja, tanggal tersebut hanyalah untuk opening. Saat ini Goldilocks Carnival masih bisa kamu mainkan dan akan buka seterunya lho!

“Area Goldilocks Carnival tetap buka @pvjofficial! Setelah opening kami di tanggal 29 Jun – 9 Jul yang lalu, Goldilocks Carnival akan tetap buka di PVJ, lantai SL” tulis akun @goldilocksmarkt di Instagramya, Sabtu (15/7/2023).

Berikut informasi jam buka dan harga tiket wahana di Goldilocks Carnival yang ada di PVJ Mall

Jam Buka dan Harga Tiket Wahana Permainan di Goldilocks Carnival

Melansir dari Instagram @goldilocksmarkt berikut informasi jam buka dan harga tiket wahana permainan di Goldilocks Carnival, permainan seru mirip di Dufan.

Jam bukanya setiap hari mulai jam 10.00 pagi sampai 22.00 malam.

“Setiap hari jam 10 pagi – 10 malam, menampilkan Wahana Ferris Wheel, Merry-go-round dan Pendulum, Carnival Games & aneka makanan khas Carnival di Goldilocks Treat!,”  kata akun @goldilocksmarkt di Instagramya, Sabtu (15/7/2023).

BACA JUGA: Cuma Rp10 Ribu! Tepi Kota Healing, Rekomendasi Wisata Bandung Low Bugdet

Akun Instagram @goldilocksmarkt juga menanggapi komentar warganet, bahwa untuk operasional akan dibuka seterusnya.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan