Macam-Macam Motor Listrik yang Perlu Kamu Ketahui!

JABAR EKSPRES – Semakin ke sini, kamu sudah dapat dengan mudah menemukan motor listrik di jalanan, karena maraknya penggunaan motor tersebut.

Di bawah ini akan membahas macam-macam dari motor tersebut, jika kamu penasaran kamu bisa terus menyimak artikel ini hingga akhir.

Jika di lihat dari kegunaannya, terdapat beragam macam yang dapat kamu temukan dari motor ini di pasaran.

Baca Juga: Honda Scoopy 2023, Alasan Bagus Miliki Sepeda Motor Ini!

Perlu di ketahui bahwa terdapat 3 macam utama dari motor ini, di antaranya adalah motor AC, motor DC, dan motor dengan fungsi khusus.

  • Motor DC

Secara umum motor ini meliputi shunt, seri, compound wound dan PMDC motor, shunt sendiri bekerja pada DC dan gulungan pada motor. Motor dengan hal di atas disebut juga sebagai motor DC shunt wound.

Sedangkan pada motor listrik jenis terpisah, di ketahui bahwa koneksi stator dan rotor dapat dilakukan dengan hanya menggunakan catu daya berbeda.

Dengan hal tersebut, motor dapat dikontrol dengan shunt dan armature winding yang bisa di perkuat untuk menghasilkan fluks.

  • Motor AC

Motor jenis ini di ketahui meliputi induksi sinkron dan juga asinkron.

Induksi sinkron bergerak pada pasokan 3 fase, di ketahui bahwa stator pada motor ini akan menghasilkan arus medan yang yang akan berputar dalam kecepatan yang stabil dengan di sesuaikan oleh frekuensi AC.

Sedangkan untuk Asinkron , pergerakannya dihasilkan dari induksi elektromagnetik yang bisa mengubah energi listrik menjadi energi mekanik.

Baca Juga: Spesifikasi & Harga Lengkap Honda Scoopy 2023, Sudah Miliki Motor Ini?

  • Motor dengan Fungsi Khusus

Untuk motor listrik  jenis ini meliputi motor stepper, motor DC brushless, hysteresis motor, reluctance motor dan motor universal.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan