Alvin Ukraina

Peresmian salah satu kantor agensi Sunlife di Surabaya yang dihadiri CEO Sunlife Elin Waty. -Instagram @wirasto.koesidantoro-

Semua itu, kata Leo, hanya modus Juristo dan Darwin untuk menipu Sunlife. Uang Rp 22 miliar itu, katanya, dipakai untuk beli ruko di Surabaya. Juga untuk dibagi-bagi.

Sunlife cabang Surabaya tersebut, kata Leo, akhirnya tidak mampu beroperasi sampai sekarang. Itu karena targetnya tidak tercapai.

LQ Law Firm, kata Leo, akhirnya tidak mau menangani perkara tersebut. “LQ Lawfirm tidak mau terlibat kasus penipuan asuransi,” katanya. Bahkan LQ minta Darwin untuk mencabut surat kuasa tersebut. “Padahal Juristo telah menerima komisi lawyer fee dari LQ,” ujar Leo.

Maka pihak Alvin Lim menilai tuduhan Juristo bahwa Alvin Lim adalah mafia asuransi tidak tepat. “Lawyer yang menjadi kuasa hukum orang jahat tidak bisa disamakan dengan kliennya itu,” kata Leo. Dan itu sudah disebutkan dalam UU Advokat.

“Setelah membicarakan semua itu, manajemen LQ memutuskan untuk membongkar data dan informasi yang mereka miliki tentang Juristo. Biar masyarakat tahu mana yang benar,” katanya.

Sebenarnya advokat diikat oleh kode etik untuk tidak saling bongkar seperti itu. Terutama dalam membongkar rahasia kliennya. Tapi Leo beranggapan bahwa Juristo yang lebih dulu membukanya ke publik. “Kami pun harus meluruskannya,” ujar Leo.

Pihak LQ juga mengungkapkan urusan di Medan. Juristo, katanya, telah mampu mengubah diagnosis pasien di salah satu rumah sakit Medan. Yakni dari sakit kanker menjadi meninggal karena Covid-19.

Setelah membaca postingan pihak Alvin Lim itu, saya menghubungi Juristo. Sesaat kemudian Juristo menelepon saya. Ia sempat menjelaskan sedikit seperti di awal tulisan ini. “Mengenai jawaban LQ itu, saya pastikan itu 1.000 persen adalah hoax dan kepanikan di awang-awang saja,” ujar Juristo.

“Anda berdua satu gereja?” tanya saya.

“Tidak Pak. Saya tidak tahu ia di gereja apa. Ia itu Tuhan saja disomasi.”

 

Saya harus mengakhiri pembicaraan telepon itu. Pesawat saya sudah dalam posisi siap take off dari Pontianak. Hari sudah gelap.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan