Karim Benzema: Makin Tua, Makin Menjadi

Jabarekspres.com – Karim Benzema menjadi pemain yang menyita perhatian para penggemar sepak bola dalam pertandingan semifinal Liga Champions di markas Stadion Etihad  pada Rabu dini hari (27/4/2022).

Meskipun Real Madrid kalah dari tim besutan Pep Guardiola dalam leg pertama semifinal Liga Champions, namun Los Blancos tetap memberikan permainan yang sangat sengit dan sangat mengesankan bagi para para penggemar sepak bola.

Pertandingan leg pertama semifinal yang digelar di Stadion Etihad itu berakhir dengan skor 4-3 di mana tim berjuluk The Citizens itu keluar sebagai pemenang.

Bagaiamanapun, pertandingan dua tim besar asal Inggris dan Spanyol ini memberikan tontonan yang sangat luar biasa bagi para penggemar sepak bola.

Adapun striker Real Madrid Karim Benzema menjadi salah satu pemain yang menyita perhatian meski Los Blancos harus mengakui kekalahan dari The Citizens.

Pasalnya, striker asal Perancis itu telah mengukir rekor-rekor baru dalam sejarah kompetisi tertinggi sepak bola benua biru Liga Champions.

Karim Benzema merupakan salah satu bintang kelas dunia yang terus mengukir sejarah bersama Real Madrid.

Misalnya, dalam pertandingan leg pertama semifinal melawan Manchester City, Karim Benzema menyamai Paco Gento dalam merumput di Stadion Santiago Bernabeu.

Dengan 600 penampilan, Karim menyamakan rekor dengan legenda Los Blancos lainnya, dan ia menutup kesempatan itu dengan dua gol. Golnya di Stadion Etihad membuat golnya menjadi 41 gol dalam 41 pertandingan musim ini.

Selain itu, ia juga memiliki musim terbaiknya di Liga Champions. Dengan dua gol ini, iia kini telah mencetak 14 gol di kompetisi musim kompetisi Liga Champions, melampaui penyerang andalan Bayern Munich Robert, yakni Robert Lewandowski .

Berbeda dengan penyerang Polandia, Benzema masih bisa menambah pundi-pundi golnya di Liga Champions. Dengan demikian, Benzema berhak untuk dinobatkan sebagai pencetak gol terbanyak Liga Champions untuk pertama kalinya dalam karirnya.

Meskipun usianya sudah tidak lagi muda, namun ia masih bisa menunjukan penampilan yang gemilang. Ia membuktikan bahwa usia bukanlah alasan untuk terus mencatatkan prestasi-prestasi terbaik.

Penampilannya yang luar biasa pada dini hari tadi membuatnya digadang-gadang akan menjadi pemain penerima gelar Ballon d’Or, yang akan diberikan pada bulan Juni, menurut Marca, Selasa (26/4/2022).***

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan