Ayah Menyayangi Tanpa Akhir
Film ini merupakan film drama yang diangkat dari novel dengan judul yang sama yakni Ayah Menyayangi Tanpa Akhir.
Film ini menceritakan Arjuna atau Juna (Fedi Nuri), keturunan ningrat Jawa, jatuh cinta pada gadis Jepang, Keisha (Kelly Tandiono). Ia harus berjuang keras agar cintanya disetujui oleh pihak keluarga.
Kekuatan cinta Juna mampu menerobos benteng perbedaan. Mereka resmi menjadi pasangan suami-istri.
Keduanya dikaruniai seorang anak bernama Mada (Naufal). Di malam kelahiran Mada, Juna harus merelakan kepergian Keisha untuk selamanya. Juna menjaga dan merawat sang buah hati dengan penuh kasih sayang.
Sekali lagi Juna dihadapkan pada cobaan berat, Mada terkena penyakit mematikan. Juna akan kehilangan Mada untuk selamanya.
Sabtu Bersama Bapak
Film ini merupakan film yang rilis pada tahun 2016 lalu. Film ini diangkat dari novel berjudul sama karya Adhitya Mulya dengan produser Ody Mulya Hidayat
Film ini dibintangi oleh artis-artis tersohor di Indonesia seperti Abimana Aryasatya sebagai Gunawan Garnida, Ira Wibowo sebagai Itje, Arifin Putra sebagai Satya, dan Deva Mahenra sebagai Cakra.
Film ini menceritakan Gunawan (Abimana Aryasatya) memiliki seorang istri, Itje (Ira Wibowo), dan dua anak kecil: Satya dan Cakra.
Hidup mereka berubah ketika Gunawan tahu hanya memiliki satu tahun lagi untuk hidup. Gunawan memutuskan, kematian tak boleh membatasinya dari menyayangi kedua anak.
Ia membuat banyak rekaman berisikan pesan-pesan untuk kedua anaknya. Setelah Gunawan berpulang, Itje, sang istri memutuskan agar kedua anak dapat bertemu sang bapak satu kali seminggu, setiap hari Sabtu.
Kehidupan Itje, Satya (Arifin Putra) dan Cakra (Deva Mahenra), berlanjut. Satya sudah beristri, Rissa (Acha Septriasa), dua anak laki-laki (rian dan miku), Satya bekerja sebagai tenaga offshore di lepas pantai Denmark.
Cakra (30) menjadi deputi direktur di sebuah bank asing di Jakarta dan masih menjomblo. Itje, tetap sendiri menjalankan bisnis warung makannya di Bandung.