Realisasi CSR di Teras Cihampelas Ditargetkan Sebelum Lebaran

BANDUNG – Kepala Dinas Koperasi Usaha Mikro Kecil Menengah (KUMKM) Kota Bandung, Atet Dedi Handiman mengatakan kucuran dana corporate social responsibility (CSR) Mayora untuk Teras Cihampelas diharapkan bisa segera diterima sebelum lebaran.

“Fasilitas itu diberikan kepada pedagang langsung. Serah terima CSR (untuk Teras Cihampelas) rencananya sebelum lebaran. Begitu kata Pak Wali (Yana Mulyana),” ungkap Atet, Jumat (18/3).

Dia menambahkan, tindak lanjut dari revitalisasi Teras Cihampelas, pihaknya bakal mempersiapkan kanopi di seluruh etalase kios-kios tersebut.

“Bahwa itu akan ditata. Fungsi Skywalk-nya itu tetap. Nah, untuk melindungi pedagang kaki lima bakal menggunakan kanopi. Diatur secara estetika. Dananya itu CSR,” katanya.

“Desain kanopi ini juga sudah dibahas dengan dinas terkait. Alhamdulillah, mereka sudah setuju,” tambahnya.
Kendati mengalami perbaikan, Skywalk Cihampelas masih bakal beroperasi seperti biasa. “Tidak berarti dihentikan, sambil jalan saja,” jelas Atet.

Sebelumnya, Atet menyebut, pihaknya sudah melakukan sejumlah upaya untuk ‘meramaikan’ lagi Skywalk Cihampelas atau Teras Cihampelas.

Upaya mengangkat lagi Teras Cihampelas, lanjutnya, sebagai pusat perekonomian UMKM dan destinas wisata, sempat dilakukan dengan menggelar event secara online juga hybrid (offline dan online).

“Kegiatan tersebut juga diisi sejumlah antraksi. Tentu pengunjungnya sempat ramai, namun ya begitu. Setelah tak ada kegiatan lagi, teras kembali sepi,” imbuhnya.

Event berskala lumayan besar pun pernah dilakukan. Pihaknya sampai menggandeng sponsor yang bersedia mendanai.

“Kami coba lagi. Saat itu melalui sponsor dan terselenggara event tersebut. Tapi ya tetap begitu. Saat ada event ramai. Lalu kembali sepi saat event berakhir,” pungkasnya. (zar)

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan