Grab Vaccine Center dengan Pendekatan 3-In-1 Berhasil Memvaksinasi Lebih dari 5.000 Penduduk di Kota Bandung

Metode Drive-Thru di Grab Vaccine Center bertujuan untuk melengkapi metode vaksinasi secara Walk-In yang umum dilakukan. Penerima vaksin yang memasuki area Drive-Thru Grab Vaccine Center akan melalui proses skrining terlebih dahulu untuk memastikan bahwa mereka memenuhi kriteria sebagai penerima vaksin. Peserta yang telah lolos tahap skrining akan diarahkan ke salah satu jalur yang terbuka untuk pendaftaran, lalu akan divaksinasi dan observasi oleh dokter dan perawat dari Dinas Kesehatan Kota Bandung maupun Provinsi Jawa Barat. Sebelum meninggalkan lokasi, penerima vaksin akan mendapatkan sertifikat vaksin yang dikeluarkan oleh BPJS (Badan Penyelenggara Jaminan Sosial).

Salah satu mitra pengemudi Grab yang melakukan proses skrining untuk menerima vaksin COVID-19 di Grab Vaccine Center Kota Bandung, Jawa Barat yang beroperasi pada 16 – 18 Maret 2021

“Kami ingin mengucapkan terima kasih kepada seluruh pihak yang telah membantu pelaksanaan gelombang pertama Grab Vaccine Center. Semoga inovasi dan pendekatan 3-in-1 yang Grab dan Good Doctor hadirkan ini dapat membantu pemerintah dalam menyukseskan Program Vaksinasi Nasional di tanah air, serta mempercepat terciptanya kekebalan kelompok sehingga semua masyarakat dapat menjalankan aktivitas seperti sedia kala dan mendorong pemulihan roda perekonomian lokal. Mari bersama kita #SukseskanVaksinasi di Indonesia!” tutup Ridzki Kramadibrata, President of Grab Indonesia.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan