Keukeuh Cari Lapang Ideal

BANDUNG – Pelatih maung Bandung Roberto Carlos Ma­rio Gomez kembali mengeluhkan terkait kondisi lapangan tempat Persib berlatih. Sa­lah satunya mereka menyo­roti Stadion Wiradadaha, yang dinilainya kurang memadai. Hal itu diketahui Gomez, setelah melakukan pertan­dingan ujicoba melawan Priangan Selection.

Kondisi itu sebut pelatih asal Argentina itu berpengaruh pada taktit permainan yang tidak akan berkembang. Pa­dahal sebut Gomez, semula dirinya akan mematangkan kemampuan ball possesion para pemain. Tapi karena permukaan lapangan yang kurang menunjang, Gomez pun dengan terpaksa men­gubahnya. Kondisi ini mem­buat Gomez kembali men­gungkit persoalan fasilitas lapangan tempat berlatih skuat Maung Bandung.

”Sangat berpengaruh se­kali ke taktik di lapangan, karena kita ingin terus me­mainkan ball possesion, dan faktor yang paling penting dari strategi itu adalah kon­disi lapangan,” papar Gomez seperti dilansir dari viking­persib.co.id.

Disebutkan dia, terkait kon­disi lapangan itu sebenarnya menurut Gomez dirinya sudah beberapa kali menyampaikan pada pihak pihak terkait. ”Saya bicara di Bandung setiap saat, tentang hal ini. Kita tak mem­punyai tempat berlatih yang bagus. Lapangan yang baik sangat penting bagi para pe­main, karena kita ingin me­mainkan bola dari kaki ke kaki, dan yang diperlukan adalah rumput yang bagus,” tegasnya.

Selain kondisi lapangan Stadion Wiradadaha yang tak terlalu menunjang. Du­rasi pertandingan yang hanya berlangsung selama 60 me­nit atau 2×30 menit, juga dinilai terlalu singkat bagi para pemain.

”Pertandingan memang gak normal, 2×30 menit. Yang kita lihat dan inginkan untuk mencari chemisty antar pe­main, coach juga tidak ter­lalu berharap banyak. Tapi dia tekankan untuk meme­nangkan pertandingan, apa­pun itu namanya, memang,” jelas Supardi.

”Secara keseluruhan mun­gkin pemain belum bisa mak­simal, karena waktunya sing­kat, jadi belum apa-apa sudah selesai. Setiap hari, yang di­ingkan tim ini adalah ber­kembang,” pungkasnya.

Seperti diketahui, dalam pertandingan ujicoba itu Per­sib Bandung meraih keme­nangan dengan skor meya­kinkan 4-0 atas Priangan Selection di Stadion Wirada­daha, Kota Tasikmalaya, Sa­btu (24/2).

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan