Diogo Ferreira Jadi Rebutan Banyak Klub

bandungekspres.co.id, BANDUNG – Bek Persib Bandung Diogo Ferreira meninggalkan Kota Bandung pada Selasa (20/12). Dia langsung bertolak menuju kampung halamannya di Australia karena kontraknya bersama Persib sudah selesai.

Tapi belum diketahui apakah Diogo akan bergabung bersama Persib untuk mengarungi kompetisi musim depan atau tidak. Dia pun tidak memberi jawaban pasti soal masa depannya. ”Kita lihat saja nanti,” ucap Diogo di Graha Persib, Kota Bandung, belum lama ini.

Diogo sendiri merupakan pemain yang didatangkan pelatih Djadjang Nurdjaman di putaran kedua Torabika Soccer Championship (TSC) 2016. Sempat diragukan di awal penampilannya, Diogo justru berkembang menjadi pemain penting untuk Persib.

Dia diplot menjadi bek tengah mendampingi Vladimir Vujovic meski posisi idealnya adalah gelandang bertahan. Duet Diogo-Vlado pun cukup padu meski dibentuk dalam waktu singkat.

Agen Diogo, Gabriel Budi, juga belum memberikan gambaran akan kemana Diogo berlabuh. Sebab sejauh ini belum ada keputusan. Tapi menurutnya Persib puas dengan performa pemainnya. ”Diogo tunggu keputusan. So far mereka happy dengan performa Diogo,” kata Budi melalui pesan singkatnya.

Tapi kemungkinan Diogo tidak akan sepi peminat jika kontraknya bersama Persib tidak diperpanjang. Sebab ada beberapa klub yang berminat memakai jasanya. ”Ada beberapa klub yang minat sama dia (Diogo),” ungkap Budi.

Meski begitu, belum ada keputusan yang diambil untuk masa depan Diogo. Secepatnya, diharapkan ada keputusan terbaik bagi Sergio atau klub yang akan dibelanya nanti. (ris/rie)

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan