Hendra/Ahsan Tatap Perempat Final

[tie_list type=”minus”]Atlet Lainnya Turut Berjaya di Japan Open 2015[/tie_list]

TOKYO – Asa Merah Putih meraih gelar di ajang Yonex Open Japan (Japan Open 2015) Superseries kian besar. Delegasi Indonesia yang turun terakhir, ganda putra Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan juga berhasil menembus perempat final.

Dalam pertandingan yang digeber hampir bersamaan dengan partai ganda putri Greysia Polii/Nitya K Maheswari, Hendra/Ahsan menang atas ganda Rusia Vladimir Ivanov/Ivan Sozonov, 19-21, 21-15, 21-18. Hendra/Ahsan sempat diberi kejutan di game pertama. Wakil Rusia memberikan perlawanan gigih terhadap ganda Indonesia yang di ajang ini ditempatkan sebagai unggulan ketiga. Namun di game kedua dan ketiga, Hendra/Ahsan berhasil bangkit dan memenangkan pertandingan yang total berdurasi 42 menit itu. Di babak 8 Besar besok, Hendra/Ahsan akan meladeni Tembok Tiongkok, Fu Haifeng/Zhang Nan.

Sementara itu, Ganda putri andalan Merah Putih, Greysia Polii/Nitya K Maheswari juga berhasil mengamankan selembar tiket perempat final. Itu terjadi setelah Greysia/Nitya menang atas ganda Korea, Eom Hye Won/Kim Ha Na, 22-20, 21-15.

Dalam pertandingan yang digelar di lapangan utama Tokyo Metropolitan Gymnasium, Kamis (10/9) malam, Greysia/Nitya hanya butuh waktu 41 menit untuk meredam ganda putri Negeri Ginseng itu. Di perempat final besok, Greysia/Nitya yang di ajang ini ditempatkan sebagai unggulan keenam, akan berhadapan dengan unggulan keempat, ganda Denmark, Christinna Pedersen/Kamilla Rytter.

Di nomor tunggal, setelah Ihsan Maulana Mustofa yang berhasil menembus 8 besar dari babak kualifikasi, kini giliran Tommy Sugiarto yang memberikan kabar manis buat dunia Tepok Bulu di Tanah Air.

Beberapa saat lalu, Tommy dengan gigih berhasil menghentikan perlawanan andalan tuan rumah Kento Momota di Tokyo Metropolitan Gymnasium. Hasil ini di luar dugaan, sebab Kento merupakan unggulan keempat di ajang ini. Kento juga merupakan idola tuan rumah.

Dalam laga berdurasi 1 jam 26 menit itu, Tommy menang 16-21, 21-13, 21-19. Dengan hasil ini, (sayangnya) Tommy akan berhadapan dengan Ihsan Mustofa di babak perempat final yang akan digelar besok. (adk/jpnn/fik)

Tinggalkan Balasan