JABAR EKSPRES – Chelsea dikabarkan menjadikan starlet Manchester United, Kobbie Mainoo, salah satu calon kuat gelandang barunya tahun depan.
Setelah Arsenal, Man United mendapatkan peminat Kobbie Mainoo dari sesama rival Premier League lainnya dengan kali ini giliran Chelsea.
The Blues pada tahun 2026 telah menyusun rencana penambahan kedalaman skuad mereka di lini tengah yang selalu bertumpu pada Moises Caicedo dan Enzo Fernandez.
Baca Juga:7 Fitur WA ‘Hidden Gem’ yang Jarang Diketahui untuk Bikin Chatting Lebih PraktisMode Ambis! Manchester United Siap Luncurkan Tawaran Mahal demi Antoine Semenyo di Januari 2026
Berdasarkan laporan The Telegraph, Enzo Maresca pelatih Chelsea sedang mencari pemain untuk meringankan beban kerja Caicedo dan Enzo di jantung lini tengah timnya.
Ada dua nama teratas dalam daftar pendek tim asal London tersebut, yaitu Kobbie Mainoo dari Man United, serta Adam Wharton gelandang Crystal Palace.
Baik Mainoo maupun Wharton, Si Biru harus bersiap menghadapi persaingan sengit karena kedua pemain ini disebut-sebut jadi buruan klub-klub besar Eropa lainnya.
Mereka, Manchester City, PSG, Real Madrid, Bayern Munchen dan MU, sudah memantau gelandang berusia 21 tahun itu dengan cermat seiring perkembangannya, sebagaiman dilaporkan oleh TBR Football baru-baru ini.
Adam Wharton memang kabarnya juga terbuka untuk pindah dari Palace, namun hanya ke klub yang bermain di Liga Champions UEFA.
Chelsea saat ini masih inkonsisten bersaing di papan atas Liga Inggris, sehingga tim-tim superior di liganya seperti PSG dan Bayern punya kans lebih besar.
Sementara itu terkait Kobbie Mainoo, ada 12 klub peminat menurut laporan Daily Mail awal Desember ini, mulai dari Inggris, Italia, Spanyol, hingga Jerman.
Baca Juga:Termasuk Ter Stegen, Ini 4 Kandidat Pengganti Yann Sommer di Inter MilanSambut Piala Dunia 2026, Netflix ‘Bangkitkan’ Game Sepakbola Ikonik FIFA
Tetapi tim-tim tersebut mau mendatangkan pemuda berusia 20 tahun secara pinjaman, skema transfer yang bukan sesuai keinginan Manchester United.
Sikap The Red Devils pada masa depan Mainoo sejatinya enggan melepas, baik secara pinjaman maupun permanen, walaupun kini dikabarkan mulai melunak.
Sky Sports melaporkan bahwa Man United bersedia saja mengizinkan Kobbie Mainoo pergi, asalkan ada klub yang memberikan tawaran mahar fantastis di Januari 2026.
Jebolan akademi MU itu ingin meninggalkan Old Trafford karena jarang menjadi pilihan utama dari pelatih Ruben Amorim untuk lini tengah sejauh musim 2025/2026.
