JABAR EKSPRES – Papan reklame setinggi tiga meter di Jalan Raya Banjaran, Kelurahan Andir, Kecamatan Baleendah, Kabupaten Bandung, pada Rabu (25/6/2025) roboh hingga menyebabkan kemacetan.
Insiden itu terjadi sekitar pukul 16.30 WIB saat hujan deras disertai angin kencang mengguyur kawasan tersebut.
Kapolsek Baleendah, AKP Hendri Noki Rukmansyah, membenarkan peristiwa tersebut. Ia mengatakan, papan reklame yang berdiri di pinggir jalan tiba-tiba roboh akibat cuaca ekstrem.
Baca Juga:Jalan Ambles di Depan Kantor Wali Kota Cimahi, Diduga Akibat Drainase Tersumbat dan Hujan DerasDinilai Penting untuk Menuju Indonesia Maju 2045, Menko PMK Ajak Kepala Daerah Kembangkan SDM
“Betul, akibat hujan deras disertai angin kencang tadi sore, jadi tiba-tiba roboh ke jalan,” kata Hendri saat dikonfirmasi.
Hendri menjelaskan, tidak ada korban jiwa maupun kerusakan kendaraan dalam kejadian ini. Namun, arus lalu lintas di lokasi sempat mengalami kemacetan.
“Arus lalu lintas sempat macet beberapa saat,” katanya.
Pihaknya pun, kata Hendri, langsung menerjunkan personel Unit Lalu Lintas Polsek Baleendah untuk ke lokasi dan mengurai kepadatan kendaraan.
Selain itu, proses evakuasi material papan reklame juga dilakukan bersama Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (Disdamkar) Kabupaten Bandung.
“Tadi sekitat pukul 18.30 WIB kita melakukan evakuasi, besi-besi kita potong dan sekarang sudah selesai,” jelasnya.
