Endrick Masuk Klub Eksklusif Madrid, Sejajar dengan Ronaldo dan Santiago Bernabeu

JABAR EKSPRES – Penampilan gemilang Endrick di Copa Del Rey menghadapi Celta Vigo beberapa waktlu membuat dirinya berdiri sejajar dengan legenda seperti Cristiano Ronaldo.

Dalam laga tersebut, Endrick mampu mencetak dua gol dalam kemenangan Real Madrid, sehingga namanya tercatat dalam klub ekslusif Real Madrid.

El Real sebelumnya menyia-nyiakan keunggulan dua gol yang dicetakl oleh Kylian Mbappe dan Vinicius Junior. Mereka harus kebobolan oleh dua gol penyama kedudukan tim lawan.

Sang pelatih, Carlo Ancelotti kemudia melakukan perubahan strategi dengan memasukan Endrick di extra time guna memberikan energi baru di lini depan.

Hasilnya pun sangat bagus, pemain berusia 18 tahun tersebut mampu mengubah jalannya pertandingan sehingga membawa Real Madrid lolos ke babak perempat final.

BACA JUGA: Menyerah Dapatkan Rashford, AC Milan Alihkan Perburuan Terhadap Kyle Walker

Endrick mencetak dua gol ke gawang Celta Vigo. Pertama di menit ke 108 melalui sepakan spektakuler dari luar kotak penalti.

Sementara gol kedua Endrick tercipta di menit 119 melalui sentuhan backheel yang memukau dan memastikan kemenangan yang sulit bagi Los Blancos.

Atas kontribusi luar biasa itu, Endrick menempatkan dirinya dalam jajaran pemain elit dalam sejarah Real Madrid.

Berdasarkan data dari ahli statistik ternama, MisterChip, Endrick menjadi pemain kelima yang mencetak dua gol untuk Real Madrid di waktu tambahan.

Daftar tersebut mencakup nama-nama legendaris seperti Santiago Bernabeu, Sotero Aranguren, Santillana, dan Cristiano Ronaldo. Bernabéu dan Aranguren mencatatkan prestasi tersebut pada 1916, Santillana di tahun yang sama, sementara Ronaldo melakukannya pada 2016 dan 2017.

BACA JUGA: Meski Gagal Bawa Madrid Juara, Ancelotti Beri Pujian ke Mbappe

Pasca pertandingan, Endrick mengungkapkan perasaannya setelah berhasil mencetak dua gol dan memastikan Real Madrid lolos ke perempat final Copa Del Rey.

“Sangat penting bagi saya. Ini adalah tugas saya. Saya harus bermain baik untuk tim, mencetak gol, melakukan apa saja. Mencetak gol untuk Madrid, untuk para penggemar, pemain, dan staf, sangat berarti,” kata Endrick kepada Real Madrid TV.

“Di pertandingan Copa sebelumnya, saya melewatkan peluang yang saya miliki. Hari ini, saya memiliki dua peluang dan mencetak gol,” sambungnya.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan