Dokter Rayendra Berharap PPP Temani Langkahnya Maju di Pilwalkot Bogor

JABAR EKSPRES – Bakal Calon Wali Kota (Bacawalkot) Bogor 2024, dr Raendi Rayendra mengaku terus menjalin komunikasi politik dengan beberapa pimpinan partai politik (Parpol), salah satunya DPC Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Kota Bogor.

Dari semua parpol yang ada, Rayendra sapaannya, menegaskan bahwa komunikasi paling intens dilakukan dengan PPP. Untuk itu dirinya berharap partai berlambang Ka’bah tersebut dapat menemani langkahnya maju di ajang kontestasi Pilkada Kota Bogor di November 2024 mendatang.

Ia menyebut, bahwa dirinya memiliki hubungan yang terbilang erat dengan beberapa tokoh penting PPP. Bahkan, lebih dari sekadar hubungan antar kolega, tetapi lebih kepada keluarga.

“Jadi saya ini dengan Pak RY, Pak Zaenul, dan Bu Ade sudah seperti keluarga. Karena saya mentreatment pasien sudah seperti keluarga,” kata Rayendra kepada Jabar Ekspres dikutip Senin (15/4).

BACA JUGA: Cara Mengatasi Iklan yang Muncul Terus Menerus di HP Android

Atas dasar itu, Rayendra berharap bahwa tiket PPP untuk Pemilihan Wali Kota (Pilwalkot) Bogor akan jatuh ke tangannya.

“Tentu saya sangat berharap besar, PPP akan menjatuhkan rekomendasi kepadanya,” tuturnya.

Saat disinggung mengenai besaran peluang mendapatkan rekomendasi PPP. Pria yang berprofesi sebagai dokter spesialis kulit dan kelamin itu mengaku optimis.

“Harusnya peluang saya mendapatkan rekomendasi PPP 99 persen, karena kami sudah seperti keluarga,” ucapnya.

Lebih lanjut, Rayendra menegaskan bahwa ia takkan maju dalam kontestasi pilwalkot tanpa adanya dukungan dari parpol.

“Saya takkan maju pilwalkot melalui jalur independen. Makanya kita butuh dukungan parpol,” tegas pria yang mengusung tagline Bogor Glowing ini.

BACA JUGA: Cara Mudah Melacak Lokasi Seseorang Pakai Nomor HP

Ketika ditanya perihal hasil survei yang telah dilakukan pada Januari lalu. Rayendra mengatakan bahwa berdasarkan hasil survei ketika itu, ia berada di posisi kedua setelah calon petahanan Dedie A Rachim.

“Ketika itu saya berada di posisi kedua. Tapi kan kita akan melakukan survei lagi pada Juni nanti,” tukas Rayendra. (YUD)

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan