Urai Kemacetan, One Way Tasikmalaya-Garut Diberlakukan

JABAR EKSPRES – Sistem one way untuk mengurai kemacetan dilakukan dua instansi kepolisian lintas wilayah. Hal ini guna memperlancar kepadatan lalu lintas selama arus balik, periode Jumat-Minggu, 12 – 15 April 2024.

KBO Lantas Polresta Tasikmalaya Kota, Iptu Soni Alamsyah menuturkan, berkoordinasi dengan pihak kepolisian wilayah Garut, upaya mengurai kemacetan dengan sistem satu arah dilakukan dengan dua jenis.

Soni menjelaskan, diantaranya sistem one way sepenggal dan one way jarak jauh. Diketahui, pengertian dari sistem ini adalah berarti satu arah, yakni disaat jalur lalu lintas diubah menjadi satu arah.

BACA JUGA: Jalur Pansela: Jalur Mudik bak Wisata yang Kurangi Beban Tol Trans Jawa

“Dikarenakan volume kendaraan menaik berarti kami melakukan beberapa check point. Kami tadi yang pertama melaksanakan oneway dari Jalan Pagendingan (Tasikmalaya) hingga daerah malangbong, Garut,” tutur Soni kepada Jabar Ekspres, Sabtu (13/4).

“Kami juga berkoordinasi dengan wilayah hukum Garut terkait pelaksanaan one way ini guna stabilitas maupun kelancaran daripada lalu lintas. Baik wilayah kami maupun Garut yang menerima kiriman dari wilayah Tasikmalaya,” tambahnya.

Hingga Sabtu (13/4) sore, lanjut Soni, pihaknya sudah melaksanakan sistem satu arah ini sebanyak tiga kali. Hal ini berkaitan dengan terlihatnya kepadatan kendaraan yang mulai sering berhenti serta ada ruas kosong ke daerah Garut.

BACA JUGA: Konsumsi BBM Meroket selama Periode Mudik 2024

“Kami koordinasi, maka kami lakukan lagi satu arah. Intinya untuk memperlancar atau mengurai daripada kemacetan yang terjadi. Untuk one way kami laksanakan sesuai kebutuhan,” lanjutnya.

Artinya, kata Soni, sistem ini bakal dilakukan apabila jalur arus mudik sudah tidak bisa terkendali, kendaraan stuck, tidak bisa bergerak, maka pihaknya laksanakan one way. Tentu terlebih dahulu koordinasi dengan wilayah Garut.

“Selain satu arah, kami juga ada jalan untuk rekayasa pengalihan arus, itu dimana ada Jalan Cisinga yang tembusnya ke arah Tasikmalaya Kabupaten. Tapi tetep muaranya ke Garut juga,” pungkasnya.

BACA JUGA: Ganjil Genap saat Arus Balik, Catat Tanggalnya Biar Ga Kena Tilang!

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan