JABAR EKSPRES – Momen peresmian Jembatan eMHa di jalur lingkar utara Kecamatan Kadudampit tersebut, diresmikan langsung oleh Bupati Sukabumi, nantinya jalanan tersebut bisa menyambungkan antara Kecamatan Kadudampit dengan Kecamatan Sukabumi, yang ditargetkan akan rampung pada tahun mendatang.
“Akhir 2023 sampai jembatan yang dibangun sekarang, 2024 harus sampai Perbawati perencanaannya seperti itu,” paparnya kepada awak media, Senin (27/11/2023) petang.
Dari pantauan Jabar Ekspres di lokasi peresmian tersebut, selain di hadiri Marwan Hamami sebagai Bupati Sukabumi, seremoni yang dilaksanakan pada Senin (27/11/2023) petang tersebut juga, dihari oleh sejumlah tokoh, tersebut Kepala Dinas (Kadis) Pekerjaan Umum (PU) Asep Japar.
Baca juga: Kecelakaan di Jalan Laswi Bandung, Renggut Nyawa Penumpang Ojol
Sementara itu, nama Asep Japar kini mulai hangat diperbincangkan, karena santer dikabarkan bakal jadi orang nomor satu di Kabupaten Sukabumi.
Dari informasi yang diperoleh Jabar Ekspres melalui salinan surat undangan pengarahan DPP Partai Golkar untuk bakal calon kepala daerah, terdapat 3 nama calon yang diusung Partai Golkar untuk pilkada tahun 2024 di Kabupaten Sukabumi.
Ketiga nama tersebut adalah, Wakil Bupati Sukabumi saat ini Iyos Somantri, Sekretaris DPD Partai Golkar Kabupaten Sukabumi yang juga Wakil Ketua DPRD Kabupaten Sukabumi Budi Azhar, dan Kepala Dinas Pekerjaan Umum (PU) Kabupaten Sukabumi Asep Japar.
Asep Japar selalu Kadis PU yang pada hari senin (27/11/2023) menghadiri peresmian Jembatan eMHa, ia sempat menanggapi pertanyaan yang ditanyakan kepada dirinya soal ia masuk dalam radar partai Golkar untuk menjadi kepala daerah.
“Insyaallah pidoana (doanya), saya belum bisa menyatakan itu, soalnya saya masih tanggal 1 ya (pensiun),” pungkasnya kepada awak media Senin (28/11/2023). (Mg9)
Baca juga: Pemkab Bandung Teruskan Program OPM Demi Tekan Inflasi