Syarat Pelamar Mitra Statistik BPS 2024 Resmi Dibuka, Tertarik Daftar?

JABAR EKSPRES – Badan Pusat Statistik (BPS) mengumumkan pembukaan pendaftaran untuk calon mitra statistik 2024. Proses rekrutmen akan dilaksanakan mulai 1 November – 30 November 2023.

Bagi masyarakat yang tertarik untuk mengikuti rekrutmen mitra statistik BPS 2024, dapat mengakses laman web https://mitra.bps.go.id/.

Adapun BPS membagikan beberapa persyaratan yang harus dimiliki oleh para pelamar, mulai dari kualifikasi pendidikan hingga minimal dan maksimal usianya.

BACA JUGA: Tugas Mitra Statistik BPS 2024, Pendaftaran Resmi Dibuka!

Syarat Mitra Statistik BPS 2024

Dilansir dari laman Mitra BPS, berikut adalah persyaratan calon mitra statistik BPS. Diharapkan para calon sudah memenuhi persyaratan seperti di bawah ini:

  1. Bukan Aparatur Sipil Negara
  2. Sehat jasmani dan rohani
  3. Disiplin dan berkomitmen
  4. Bersedia bekerja terikat kontrak
  5. Bersedia mengikuti pelatihan (jika ada)
  6. Mampu berbahasa Indonesia dengan baik serta membaca dan menulis huruf latin
  7. Mampu berkomunikasi dengan baik
  8. Berpendidikan minimal tamat SMA/ sederajat
  9. Diutamakan berdomisili di wilayah pendaftaran
  10. Diutamakan umur 18 – 50 tahun pada saat registrasi
  11. Diutamakan memiliki, menguasai dan dapat menggunakan komputer/gadget/tablet/smartphone
  1. Diutamakan memiliki dan mampu mengendarai kendaraan bermotor
  2. Diutamakan berpengalaman dengan kegiatan sensus/servis di BPS
  3. Diutamakan berasal dari penduduk berdomisili lokal/setempat
  4. Mampu bekerjasama dan berkoordinasi dengan anggota tim, pegawai BPS, Aparatur Desa/Kelurahan, Ketua/Pengurus SLS, dan lain-lain

Itulah persyaratan untuk calon pelamar mitra statistik BPS yang dapat diketahui.

BACA JUGA: BPS Catat Angka Kemiskinan di Kabupaten Bogor Menurun

Untuk seleksinya terdapat seleksi administrasi dan kompetensi. Nantinya hasil dari kedua tahapan tersebut akan menjadi penentu untuk keberhasilan pelamar bergabung menjadi mitra statistik BPS.

 

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan