Bule Regang Nyawa Mertua di Banjar Kenal Sang Istri dari Facebook, Awal Cek Cok Dengan Mertua Karena Dituduh Curi Kotoran Kambing

JABAREKSPRES – Siti Aisyah, kakak kandung Siti Bashiroh, istri WNA asal San Francisco Amerika Serikat (AS) yang membunuh mertua sendiri di Kota Banjar, Arthur Leigh Welohr  mengatakan, keduanya berkenalan melalui media sosial Facebook.

Saat itu, kata Siti Aisyah, adiknya berkenalan dengan Arthur dari adik bungsungnya. Mereka merasa cocok kemudian pada tahun 2021 menikah di Kota Banjar.

“Dikenalkan oleh adik bungsu kami Siti Nurainah, karena awalnya itu Arthur teman Facebook-nya dia (Siti Nurainah, Red). Kemudian Arthur ini mualaf masuk islam pada tahun 2020 karena ingin serius menikah dengan adik saya. Kemudian pada tahun 2021 Arthur datang ke Indonesia dan menikahi adik saya Siti Bashiroh di sini (Kota Banjar),” kata Siti Aisyah, Senin 25 September 2023.

Selama pernikahan hingga dikarunia seorang anak, keluarga tidak menaruh curiga kepada Arthur yang kini menyandang status tersangka karena diduga membunuh mertua laki-lakinya menggunakan pisau pada Minggu, 24 September 2023.

BACA JUGA: Bule Asal Amerika Nekat Akhiri Nyawa Mertuanya di Kota Banjar

Percekcokan antara Arthur dan mertuanya dimulai pada tahun ini. Menurut Siti Aisyah, Arthur sudah tiga kali mengamuk ke mertuanya setelah dituduh mencuri kotoran kambing.

“Pemicu awalnya dia (Arthur) dituduh mencuri kotoran kambing. Dia tidak terima dan mengamuk merusak sepeda motor. Sepeda motornya dimasukan ke kolam kemudian kolamnya dimasukan racun hama hingga semua ikan mati. Kedua, dia mengamuk merusak tungku api di waktu yang berbeda. Nah, istrinya kemudian mengganti kerusakan itu kepada ibunya dengan uang Rp5 juta tanpa diketahui Arthur,” jelasnya.

Mengetahui istrinya transfer uang ke ibunya, Arthur kemudian mengamuk dan menghancurkan perabot rumah mertuanya. Usai mengamuk yang ketiga kalinya, kelurga istrinya kemudian melaporkan ke pihak Kepolisian.

BACA JUGA: Menantu Bule Regang Nyawa Mertua di Banjar, Istri Korban Geram ke Polisi

“Saat dilaporkan, Arthur ini bersama istrinya sedang berlibur ke Pangandaran, selama satu minggu. Ketika pulang ke Banjar, dia berurusan dengan polisi. Mungkin tidak terima dilaporkan ke Polisi, hingga melakukan aksi pembunuhan mertuanya yang tidak lain ayah saya sendiri,” ungkap Siti Aisyah.

Writer: Cecep HerdiEditor: Muhammad Al Hafizh Putra Reza

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan