Olahraga Hockey Kembali Menggeliat, SMAN 7 Bandung Raih Prestasi di Turnamen FHI Kabupaten Bogor

BANDUNG – Sekolah Menengah Atas Negeri (SMAN) 7 Bandung, kembali bangkitkan olahraga hockey, yang kegiatannya sempat terhenti akibat pandemi Covid-19 beberapa waktu lalu.

Pembina Hockey SMAN 7 Bandung, Rafi Aditya mengakui, pada 2020 sampai 2021 lalu, banyak kegiatan yang tidak bisa dilaksanakan karena pandemi, termasuk aktivtas olahraga hockey.

Disampaikan, geliat SMAN 7 Bandung dalam membangkitkan olahraga hockey, sebab untuk saat ini hockey dinilai merupakan olahraga yang sedang berkembang di Indonesia.

“Olahraga Hockey terdiri dari 2 jenis yaitu Hockey Indoor (lapangan dalam ruangan) dan Hockey Field (lapangan luar ruangan),” kata Rafi kepada Jabar Ekspres, belum lama ini.

Menurutnya, tidak sedikit tim olahraga hockey yang ada di wilayah Kota Bandung mengalami dampak akibat pandemi Covid-19.

Sehingga membuat beberapa pertandingan atau turnamen olahraga termasuk hockey tak dapat diselenggarakan.

“Tentunya membuat beberapa club kesulitan untuk mendapatkan kembali atlet untuk olahraga hockey tersebut,” ujarnya.

Rafi menerangkan, setelah Covid-19 terkendali penyebarannya, olahraga hockey kembali menggeliat kembali, dengan menyelenggarakan beberapa pertandingan atau turnamen di sejumlah daerah.

“Salah satu pertandingan yang baru digelar adalah pertandingan yang diselenggarakan oleh Federasi Hockey Indonesia (FHI) Kabupaten Bogor, yang bertema Fun Game, dari tanggal 16 sampai 17 September 2023,” terangnya.

Dijelaskannya, pada pertandingan tersebut diikuti oleh 8 Tim Pelajar Putra, 7 Tim Pelajar Putri, 8 Tim Umum Putra dan 7 Tim Umum Putri.

“Pada pertandingan kemarin, Hockey SMAN 7 Bandung mengirimkan 1 Tim Pelajar Putra dan 1 Tim Pelajar Putri,” jelasnya.

Rafi mengungkapkan, asil dari pertandingan tersebut Hockey SMAN 7 Bandung meraih peringkat 3 untuk kategori Pelajar Putri.

“Semoga dengan semakin banyaknya pertandingan yang digelar, dapat meningkatkan kembali animo masyarakat untuk bermain hockey di Indonesia khususnya di Kota Bandung,” ungkapnya.

Rafi memaparkan, sehubungan dengan hasil pertandingan tersebut, dia berharap Federasi Hockey Indonesia (FHI) Kota Bandung dan Pengurus Cabang Hockey Kota Bandung dapat bersinergi dengan seluruh atlet hockey yang ada di wilayah.

“Untuk tetap bisa menjaga, mendukung dan mengembangkan karier atlet tersebut, serta olahraga hockey di Kota Bandung bisa tetap terjaga keberadaannya dan semakin maju,” pungkasnya. ***

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan