Keempat, anjuran shalat khusus Rebo Wekasan.
Ini kemungkaran dan bid’ah yang bersumber dari aqidah syirik. Tahu dari mana mereka menetapkan kesunnahan suatu amalan yang tidak pernah disunnahkan oleh Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam dan para Shahabatnya radhiallahu ‘anhum ? Punya hak apa mereka menetapkan ini sunnah dan bagus terkait ibadah apa-apa yang tak diajarkan nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam dan para Shahabatnya radhiallahu ‘anhum ?
Adapun tentang sedekah, maka sedekah dilakukan kapapun. Tetapi meyakini sedekah di bulan Shafar dengan sebab keyakinan di atas, serta anjuran doa bersama dalam Rebo Wekasan maka ini semua bid’ah. Tidak ada satupun sunnah yang menetapkan hal ini.
Dengan pandangan ini, maka bisa dijelaskan bahwa mitos rabu wekasan tidak ada dalam ajaran Islam sehinga tidak seharusnya diikuti apalagi diimani.