Harpelnas 2023: BPJS Ketenagakerjaan Pastikan Kemudahan Layanan Jadi Prioritas

Pada hari itu juga pihak BPJS Ketenagakerjaan mengunjungi Yayasan Kreatifitas Difabel Mandiri (YKDM) Kota Bandung untuk melakukan dialog.

Dari dialog itu diharapakan informasi program dan manfaat jaminan sosial ketenagakerjaan dapat tersampaikan lebih tepat dan lebih luas kepada masyarakat disabilitas.

Tak hanya itu, pada kesempatan iu juga BPJS Ketenagakerjaan memberikan bantuan sembako dan menyerahkan simbolis kartu peserta kepada salah seorang perwakilan dari disabilitas yang telah terdaftar menjadi peserta BPJS Ketenagakerjaan.

Dia mengatakan, semua yang dilakukan pihaknya menandakan jika negara hadir untuk memastikan seluruh pekerja dan keluarganya dapat bekerja dengan aman dan hidup sejahtera.

”Meski tak dapat menggantikan kehadiran orang tersayang, namun kami berharap manfaat yang diberikan BPJS Ketenagakerjaan dapat membantu keluarga melanjutkan hidupnya dengan layak dan bebas cemas,” bebernya.

Terakhir, dia mengajak seluruh peserta untuk selalu memastikan diri dan orang-orang terdekat untuk terlindungi program jaminan sosial ketenagakerjaan agar bisa Kerja Keras Bebas Cemas.

Pihaknya juga memastikan selalu siap melayani peserta dengan prima dan sepenuh hati.

”Sekali lagi, selamat Hari Pelanggan Nasional tahun 2023, semoga dengan beragam kemudahan layanan yang kami berikan ini, hubungan peserta akan semakin erat,” pungkasnya.

Sementara itu, Kepala Kantor Wilayah Jawa Barat BPJS Ketenagakerjaan, Romie Erfianto menyampaikan Kemudahan layanan kepada peserta menjadi tema dalam kegiatan Hari Pelanggan Nasional tahun 2023.

Dengan tema tersebut,  diharapkan semakin mudahnya peserta mendapatkan layanan, akan meningkatkan level kepuasan peserta.

Baik dari segi aspek proses maupun pada aspek bangunan fisik. Dimana ruang layanan telah di desain lebih nyaman dan hangat untuk kehadiran peserta di kantor cabang demi menciptakan pengalaman yang lebih positif.

Ditempat yang sama, Kepala Kantor Cabang BPJS Ketenagakerjaan Bandung Suci, Opik Taufik juga mengucapkan Selamat Hari Pelanggan Nasional kepada semua masyarakat pekerja.

Opik mengungkapkan, di peringatan Harpelnas pihaknya memberikan pelayanan spesial kepada peserta yang datang ke Kantor Cabang Bandung Suci.

Beberbagai kegiatan dimulai dari senam bersama, pemberian souvenir dan snack ringan, games bersama peserta, penyerahan simbolis santunan kepada ahli waris dan tentunya pelayanan langsung kepada peserta.

Tinggalkan Balasan