BANDUNG, JABAR EKSPRES – Nilai Tukar Petani (NTP) Jawa Barat pada Mei 2023 naik. Tetapi kenaikannya masih tipis jika dibandingkan dengan bulan sebelumnya.
Itu berdasarkan publikasi Badan Pusat Satistik (BPS) Jawa Barat terbaru, Senin (5/6). NTP Jawa Barat ada di angka 104,43 persen. Naik 0,17 persen jika dibandingkan dengan kondisi April 2023 yang di angka 104,26. “Kenaikannya masih tipis,” jelas Kepala BPS Jawa Barat Marsudijono.
Marsudijono menambahkan, NTP yang mencapai angka di atas 100 persen sebenarnya sudah menunjukkan gambaran positif kondisi pertanian. “Kalau diatas 100 berarti petani bisa menikmati hasil pertaniannya,” tuturnya.
BACA JUGA: Cuma Berjarak 16 KM, Wilayah ini Siap Gantikan Kota Bandung sebagai Ibu Kota Provinsi Jawa Barat
Secara tren, kondisi NTP Jawa Barat masih belum sebaik pada Februari 2023. Saat itu NTP bisa mencapai angka 106,70 persen. Selain itu, kondisi NTP Jawa Barat pada Mei ini juga masih di bawah NTP Nasional yang ada di angka 110,20 persen.
Jika dirincikan, NTP subsektor tanaman pangan, tanaman perkebunan rakyat, peternakan, dan perikanan mengalami pertumbuhan positif pada Mei 2023. Sementara subsektor yang tumbuh negatif adalah hortikultura.
NTP subsektor tanaman pangan pada Mei naik sebesar 0,15 persen, dari 103,31 menjadi 103,47. Lalu untuk subsektor tanaman perkebunan rakyat dari 97,62 menjadi 98,26 atau naik 0,66persen.
BACA JUGA: Pemkot Bandung Lakukan Perbaikan Jalan dan Trotoar secara Bertahap
Selanjutnya subsektor peternakan pada April 2023 adalah 103,81, mengalami kenaikan sebesar 1,14 persen di bulan Mei 2023 menjadi 104,99 persen. Kemudian subsektor perikanan Mei 2023 tumbuh positif sebesar 0,16 persen dibandingkan April 2023 dari 111,25 menjadi 111,43.
Sedangkan subsektor hortikultura dari 110,53 menjadi 109,69. Atau tumbuh negatif 0,77 persen.
Sementara itu, NTP Jawa Barat jika dibandingkan dengan sejumlah provinsi di Pulau Jawa juga masih di bawah Provinsi Jawa Tengah dan Jawa Timur. NTP Jawa Tengah pada Mei di angka 108,84 sedangkan Jawa Timur di angka 107,39. (son)
BACA JUGA: Demi Tekan Angka Kriminalitas, Pemkot Bandung Wacanakan Penambahan CCTV dan Lampu Penerangan Jalan