Wisata Religi Kekinian di Bandung, Masjid Raya Al Jabbar Jadi yang Termegah dengan Fasilitas Terlengkap

JABAR EKSPRES – Menyambut datangnya Hari Raya Idul Adha tiga minggu kedepan, akan banyak orang melakukan safari wisata religi. Salah satu destinasi wisata religi kekinian yang paling banyak diserbu pengunjung di Bandung adalah Masjid Raya Al Jabbar.

Masjid Al Jabbar merupakan salah satu wisata religi andalan Pemerintah Provinsi Jawa Barat yang berlokasi di Bandung, tepatnya di Jl. Cimincrang No.14, Cimenerang, Kecamatan Gedebage, Kota Bandung, Jawa Barat.

Masjid yang juga dikenal dengan nama Masjid Terapung Gedebage ini baru diresmikan paa Desember 2022 lalu.

Dilansir dari website resmi Masjid Aljabbar, masjidaljabbar.com,  masjid ini dibangun di atas lahan seluas sekitar 25 hektare. Dengan kapasitas yang mampu menampung total 30.000 orang, yakni 10.000 orang di area dalam (indoor) dan 20.000 orang di area plaza.

Pembangunannya sendiri memakan waktu hingga 7 tahun, yakni dari 2015 hingga 2022.
Desain unik Masjid Al Jabbar di rancang sendiri oleh Gubernur Jabar Ridwan Kami.

Arsitektur Masjid Raya Al Jabbar berbeda dari arsitektur masjid pada umumnya. Keistimewaannya terletak pada bentuknya yang seperti setengah bola raksasa yang berukuran 99 x 99 meter dengan tinggi 40 meter.

Dengan bentuk yang sama dan konsisten dari sisi manapun membuat arsitektur masjid ini ikonik. Istimewanya lagi, masjid ini berdiri tanpa satupun kolom penyangga.

Wisata Religi di Bandung yang satu ini jika dilihat dari jauh atau dari atas, seperti terapung diatas air, faktanya masjid ini sesungguhnya hanya dikelilingi oleh air disekelilingnya.

Berikut keistimewaan lain dari MAsjid Al Jabbar, dilansir dari website resminya :

Empat Menara

Masjid Raya Al Jabbar memiliki empat menara setinggi 99 meter. Selubung yang membungkus menara ini membuatnya terlihat seperti tiang dengan tekukan-tekukan. Menariknya lagi, warna biru, kuning, dan ungu di menara bisa menyala di malam hari.

Ruang Shalat Monumental

Ruang Sholat yang dimiliki Masjid Al Jabbar dangat besar dan tinggi, hal ini untuk menunjukkan bahwa manusia sangat kecil di hadapan Allah, terlebih ada Lafalz Allah dengan tulisan besar diatap.

Masjid Dilengkapi Galeri

Selain sebagai tempat ibadah, di bawah lantai salat Masjid Raya Al Jabbar juga akan menyuguhkan museum Rasulullah SAW serta sejarah Islam di Jawa Barat dengan penggunaan teknologi digital.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan