7 Fakta Menarik Seblak yang Belum Banyak Orang Tahu

JABAR EKSPRES – Jika kalian pecinta makanan pedas pasti sudah tidak asing dengan yang namanya seblak. Ya, seblak sebagai makanan asal Jawa Barat ini mempunyai fakta menarik tersendiri.

Saat ini seblak merupakan hidangan kerupuk mentah yang direbus dan diberi beberapa toping seperti baso, sosis, mie, suki dan pelengkap lainnya.

Sebelum merujuk pada fakta menarik dari makanan ini, tidak sulit menemukan kedai yang menjual seblak karena sudah cukup terkenal di berbagai kota di seluruh indonesia.

Bahan dasar seblak adalah kerupuk mentah yang diberi bumbu kencur, bawah, dan cabai yang disajikan hangat.

Namun tahukah Anda bahwa dahulu seblak disajikan tanpa kuah dengan aroma kencur yang khas.

Seorang mantan personel Boyband Smash yang kini menjadi influencer, Rafael Tan bahkan mencoba memperkenalkan lagi resep asli seblak di akun TikTok-nya.

BACA JUGA: Resep Seblak Original Paling Enak Viral di TikTok

7 Fakta Menarik Seblak Asal Jabar

Berikut adalah fakta menarik seblak asal Jawa Barat (Jabar) sebelum namanya terkenal hingga seperti sekarang.

  1. Asal Nama Seblak

Fakta unik seblak yang pertama adalah mengenai asal-usul namanya. Menurut artikel yang dikutip dari situs Kumparan, diketahui bahwa seblak sebenarnya berasal dari kata “nyeblak” dalam bahasa Sunda, yang secara harfiah dapat diterjemahkan sebagai “mengagetkan”.

Sensasi kaget ini terjadi karena ketika seblak dicicipi, seseorang akan segera merasakan sensasi pedas di mulut. Karena banyak juga yang mengatakan jika seblak tidak akan sempurna jika disajikan tidak pedas.

  1. Bahan Dasar Kerupuk Basah

Fakta menarik seblak selanjutnya adalah pada bahan dasarnya. Karakteristik yang membedakan seblak terletak pada metode pengolahan bahan utamanya, yaitu kerupuk mentah. Di mana umumnya kerupuk dimasak dengan menggunakan minyak panas, berbeda dengan kerupuk seblak yang direndam dalam air panas atau dikukus.

Hal ini menghasilkan tekstur kerupuk yang kenyal, bukan renyah seperti kerupuk pada umumnya. Terlepas dari jenis seblak yang ada, kerupuk basah ini sering digunakan sebagai bahan isian. Saat ini ada berbagai jenis kerupuk untuk digunakan sebagai bahan membuat seblak.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan