Kalian Sedang Di Kota Jakarta Barat? Yuk Cobain Makanan Ini

JABAR EKSPRES – Jakarta Barat merupakan salah satu wilayah di ibu kota Indonesia yang terkenal dengan keragaman budaya dan kuliner yang menarik. Terletak di bagian barat Jakarta, daerah ini menawarkan banyak pilihan makanan yang lezat dan unik. Berikut adalah beberapa makanan yang harus kalian coba.

  • Soto Betawi

Pertama merupakan hidangan khas Jakarta yang terbuat dari daging sapi yang dimasak dengan kuah kaya rempah-rempah dan santan.

Baca Juga: Tempat Instagramable di Bandung! Untuk Stock Foto Eksismu

Soto Betawi biasanya disajikan dengan nasi putih, irisan mentimun, tomat, dan emping. Rasa kuah yang gurih dan daging sapi yang empuk membuat Soto Betawi menjadi hidangan yang sangat populer di Jakarta Barat.

  • Kerak Telor

Kedua kerak Telor yaitu makanan khas Betawi yang terbuat dari campuran beras ketan hitam, telur ayam, udang, daun bawang, serundeng, dan bumbu-bumbu khas.

Semua bahan ini dipadatkan dan dipanggang di atas api hingga menghasilkan kulit yang renyah dan isi yang lezat. Kerak Telor sering dijajakan di kawasan Kota Tua Jakarta, salah satu tempat wisata terkenal di Jakarta Barat.

Baca Juga: Tempat Wisata di Jakarta yang Sepi saat Lebaran!

  • Ketoprak

Kemudian, makanan hidangan Indonesia yang terdiri dari bihun, tahu goreng, mentimun, tauge, dan rempeyek (kerupuk kacang) yang disiram dengan saus kacang kental yang gurih dan manis.

Ketoprak menjadi salah satu makanan yang populer di Jakarta Barat, terutama di daerah Grogol dan sekitarnya.

  • Kue cucur

Selanjutnya kue cucur tersebut merupakan salah satu kue tradisional kalian dapat menemukan kue cucur pada pasar tradisional ataupun pada toko kue yang berada di Jakarta Barat.

Rasa kue tersebut tergolong manis dan mempunyai tekstur yang lembut pada tengah kue cucur dan pada bagian sisi kue cucur sedikit renyah.

Baca Juga: Rekomendasi Destinasi Wisata Lebaran di Kota Bandung!

Nah itulah beberapa makanan yang dapat kalian coba saat sedang di kota Jakarta Barat. Kalian ada yang pernah mencoba makanan di atas? Favorit kalian yang mana nih.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan