Baret Coklat Penegak Perda: Yang Distigma Masyarakat, Yang Dilupakan Pemkab Bandung Barat

Tentunya aneh, di lingkungan perkantoran, penegak peraturan daerah, menggelar aksi simpatik, membawa mawar dan poster bertuliskan, “pekerjakan kami kembali”

Perjuangan 115 Tenaga Kerja Kontrak Satpol PP Mengawal 2023

115 personil Satpol PP saat ini menanti kejelasan pasca per 30 September 2022 berakhir kontrak.

Memakai baju seragam coklat, membantu pemerintah daerah, menegakkan peraturan, apakah berujung nahas tidak pedulikan?

“Sekarang kami, 115 anggota, hanya bisa menanti kejelasan dari Pemerintah Daerah,” kata Udin.

Udin menyebut, adanya ketidakjelasan mengenai dirumahkan.

“Untuk dirumahkan sendiri, kami masih menanti kejelasannya, dan terus akan berjuang,” ucapnya.

Saat ini mereka 115 personil Satpol PP hanya bisa menanti harap, dan do’a-do’a yang ditaburkan, seperti mawar, yang dibagikan. Maka di Kamis tanggal 6 Oktober 2022 itu mereka berdo’a, bermunajat kepada yang maha kuasa, mereka yang memeluk agama Islam dengan lirihnya mengantungkan harapan pada pemilik kuasa. ” hasbunallah wanikmal wakil nikmal maula wanikman nasir ”

Namun, perjuangan tetap harus dipertaruhkan, memperjuangkan nasib agar kembali diperkerjakan, pada Bandung Barat, seperti gumam Syahrir, Bapak Perdana Menteri Indonesia kita, Hidup yang tidak dipertaruhkan tidak akan pernah dimenangkan.” (Mg1)

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan