Gubernur Gorontalo Menyayangkan H.B. Jassin Tidak Banyak Dikenal Generasi Milenial

Gubernur DKI Jakarta itu menyebut bahwa H.B. Jassin adalah tokoh terkemuka yang mempunyai peran penting dalam perjalanan kebudayaan Indonesia.

“Kami sangat mengapresiasi ikhtiar menempatkan H.B. Jassin sebagai Pahlawan Nasional. H.B. Jassin ini menjadi penghubung antara Gorontalo dan Jakarta. Lahirnya di Gorontalo, bersemayamnya di Jakarta, bermanfaatnya di seluruh Indonesia,” kata Anies, laporan dari Jabar Ekpres, Jumat (25/2/2022).

“Bukan sekedar menuliskan rentetan peristiwa yang dialaminya, karena kita semua sadar betapa besar peran seorang H.B. Jassin di dalam perjalanan kebangsaan kita,” tambahnya.

“Beliau ini unik, profesi yang membuatnya terkenal adalah kritikus sastra, pekerjaannya mengkritik kata-kata. Pusat Dokumentasi Sastra yang didirikannya menjadi salah satu yang terlengkap di dunia,” urainya.

Adapun usulan kritikus sastra itu sebagai Pahlawan Indonesia diusulkan oleh Rachmat Gobel,  Wakil Ketua DPR RI Koordinator Bidang Industri dan Pembangunan (Korinbang).***

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan